oleh

Harga Daging Sapi di Tangerang Rp130 Per KG

image_pdfimage_print
Pedagang daging di Pasar Cikupa.(shy)

Kabar6-Instruksi Presiden Joko Widodo untuk menekan harga daging sapi hingga berada di angka Rp80.000 per kilogram (KG), kiranya mustahil terealisasi. Sebaliknya, hingga tiga hari berlangsungnya Ramadhan, harga daging sapi justru semakin melambung.

Pantauan kabar6.com di Pasar Tradisional Cikupa, Kabupaten Tangerang, harga daging sapi saat ini sudah tembus di angka Rp130.000 per KG.

Mahfud, salah seorang pedagang daging sapi mengatakan, terus melonjaknya harga daging sapi tak urung membuat pedagang daging sapi kebingungan.

“Sampai sekarang harga daging terus naik. Kenaikan harga pun bukan dari kita tapi, dari tempat rumah potong hewannya. Untuk stok sendiri aman, enggak kurang,” ungkapnya Rabu (8/6/2016). **Baca juga: UPTD Pasar Kranggot Ingatkan Warga Waspada Copet & Jambret.

Diketahui, harga daging sapi dirumah potong hewan pun sudah Rp. 100.000 per KG. “Harga dari rumah potong pun sudah mahal, kita juga gak tahu kenapa naik terus,” keluhnya. **Baca juga: Diduga Saling Ejek, Dua Kelompok Pemuda Tawuran di Cikokol.

Ia pun berharap, pemerintah dapat dengan segera menstabilkan harga daging dan sejumlah kebutuhan pokok lainnya.(shy)

**Baca juga: Ini Saat Tepat Melatih Anak Mulai Berpuasa.

Print Friendly, PDF & Email