oleh

Hadiah HUT Bhayangkara ke 78 dari Kapolres Serang: 10 Buruh yang Dipecat Kembali Bekerja

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebanyak 10 buruh yang diberhentikan oleh perusahannya dapat kembali bekerja tepat pada 01 Juli 2024. Kembali bekerjanya buruh itu merupakan hadiah dari Kapolres Serang, AKBP Condro Sasongko, di HUT Bhayangkara ke 78.

Dimana, 10 buruh tersebut merupakan pegawai disebuah perusahaan yang ada di Kawasan Industri Modern Cikande, Kabupaten Serang, Banten.

“Hasil komunikasi dan kordinasi dengan ketua-ketua serikat buruh, tadi malam bahwa kami telah memfasilitasi dan sudah disepakati bersama melalui perjanjian kedua belah pihak, bahwa 10 rekan-rekan buruh yang di rumahkan mulai 01 Juli bertepatan dengan HUT Bhayangkara sudah mulai bekerja kembali di tempat sebelumnya tanpa syarat,” kata Kapolres Serang, AKBP Condro Sasongko, dihadapan ratusan buruh, Kamis, (27/06/2024). **Baca Juga: Perumdam TKR Raih Apresiasi Excellent Public Service dari Diskominfo Kabupaten Tangerang

Kapolres menegaskan bahwa pihaknya menjamin tidak ada ekses apapun dikemudian hari dari kesepakatan kedua belah pihak yang telah disepakati.

Sediayanya, ratusan buruh dari DPC SPN Serang akan berunjuk rasa di depan perusahaan yang memberhentikan 10 pegawai itu. Namun demonstrasi itu terhenti dengan kesepakatan yang berhasil didapat oleh serikat buruh bersama Kapolres Serang dan manajemen perusahaan.

“Kami memberikan jaminan tidak ada ekses apapun dikemudian hari dan akan saya kawal pelaksanaannya,” jelas Kapolres Serang, disambut tepuk tangan dari para buruh.

Di tempat yang sama, Ketua DPC SPN Kabupaten Serang, Asep Saepulloh, mewakili para buruh menyampaikan terimakasih kepada Kapolres Serang yang telah membantu memfasilitasi kaum pekerja, hingga dipekerjakan lagi tanpa syarat apapun.

“Saya menyampaikan terimakasih kepada Kapolres yang telah membantu memfasilitasi hingga rekan-rekan kami bisa bekerja kembali dan DPC SPN juga akan membantu mengawal kesepakatan ini,” ungkap Asep Saepulloh, dilokasi yang sama, Kamis, (27/06/2024).

Dalam kesempatan itu, Asep Saepulloh juga mengajak kepada seluruh buruh yang hadir untuk bersama-sama mengucapkan terimakasih kepada Kapolres serta HUT Bhayangkara.

“Terimakasih Bapak Kapolres dan Selamat Hari Bhayangkara,” teriak ratusan buruh.(Dhi)

Print Friendly, PDF & Email