Kabar6-Eskalator atau tangga jalan adalah salah satu transportasi vertikal berupa konveyor untuk mengangkut orang, yang terdiri dari tangga terpisah, dapat bergerak ke atas dan ke bawah mengikuti jalur berupa rail atau rantai yang digerakkan oleh motor.
Biasanya fasilitas eskalator terdapat di perkantoran, pusat perbelanjaan, atau nyaris sebagian besar gedung-gedung yang ada di kota besar. Nah, jika biasanya panjang eskalator beberapa meter tergantung tinggi gedung, lain halnya dengan eskalator yang ada di Jepang ini.
Di sebuah pusat perbelanjaan Jepang, tepatnya di Kawasaki More Department Store, seperti dilansir Japantravel, terdapat eskalator yang disebut sebagai terpendek di dunia. Eskalator ini hanya memiliki ketinggian 83,4 cm dan terdiri dari lima anak tangga saja.
Hingga saat ini keberadaan eskalator tersebut masih menjadi pertanyaan, karena tidak diketahui maksud pembuatannya. Hal lain yang menjadi masalah, eskalator ini untuk turun dan bukan naik, karena sebenarnya juga sudah ada tangga di sebelahnya.
Karena keunikannya inilah eskalator ini di Kawasaki More Department Store tersebut masuk dalam Guinness Book of Records sebagai eskalator terpendek di dunia. Bahkan ada yang menyebutnya ‘eskalator paling tidak berguna.’ ** Baca juga: Layaknya di Bumi, Astronot pun Belanja dari Luar Angkasa
Menurut Anda, kira-kira untuk apa eskalator ini dibuat? (ilj/bbs)