oleh

Empat Pimpinan DPRD Kabupaten Tangerang Resmi Dilantik

image_pdfimage_print

Kabar6-Hari ini, empat pimpinan DPRD Kabupaten Tangerang definitif masa jabatan 2019-2024 resmi dilantik di ruang Paripurna, Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang, Selasa (24/9/2019).

Khalid Ismail dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sebagai Ketua DPRD Kabupaten Tangerang. Untuk wakilnya ada Astayudin dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Ilham Khair dari Partai Golongan Karya (Golkar), dan Aditiya Wijaya dari Partai Demokrasi.

Ketua DPRD kabupaten Tangerang, Khalid Ismail mengatakan, banyak tugas yang harus segera dikerjakan oleh anggota DPRD Kabupaten Tangerang masa jabatan 2019-2024. Diantaranya, melanjutkan pembahasan tujuh Raperda.

“Dalam kesempatan ini, saya siap bersinergi dengan eksekutif untuk mesukseskan program-program unggulan,” ujar Khalid kepada wartawan, Selasa (24/9/2019).

Khalid mengungkapkan, pembahasan raperda itu bergantung kepada ketersediaan anggaran. Jika anggaran masih tersedia, pembahasan 7 raperda itu bisa tuntas tahun ini.

”Kalau anggarannya ada, mungkin nanti teknisnya 4 komisi bisa langsung menjadi 1 pansus (panitia khusus red) untuk 7 raperda itu,” ujar ketua baru DPRD Kabupaten Tangerang.

**Baca juga: Truk ‘Sliweran’, Bupati Zaki: Perbup 47 Harus Ditegakkan.

Sementara itu, Wakil Bupati Tangerang Mad Romli juga mengucapkan selamat kepada pimpinan DPRD Kabupaten Tangerang definitif yang telah resmi dilantik. Diharapkan kedepannya, semua anggota DPRD Kabupaten Tangerang bisa bersinergi dengan eksekutif.

“Saya mengajak, anggota DPRD Kabupaten Tangerang untuk bersama-sama membangun Kabupaten Tangerang agar Tangerang semakin gemilang,” pungkasnya.(N2P)