Kabar6-Tidak ada satu pun wanita yang rela jika kekasihnya berselingkuh. Demikian pula dengan Whitney Travers. Karena itulah, ketika sang kekasih, Kieran Lumsden, berlibur bersama teman-teman prianya ke Magaluf, Spanyol, Whitney tidak tinggal diam.
Wanita asal Edinburgh ini membuat sebuah buku berisi 10 aturan untuk pacarnya ketika berlibur.
Peraturan tersebut diberi judul “10 Rules for Magaluf!” yang berarti 10 aturan untuk Magaluf. Dikutip dari Female Kompas, peraturan yang dibuat Whitney menggunakan tulisan berwarna-warni, glitter, dan ilustrasi pohon kelapa untuk menyampaikan pesan-pesannya.
Diunggah oleh Kieran ke akun Twitter-nya, peraturan pertama meminta Kieran untuk memastikan bahwa ponselnya aktif setiap saat dan setidaknya menelepon Whitney sekali dalam satu hari.
Kedua, Kieran dilarang melihat, berbicara, apalagi menyentuh wanita lain. Whitney juga mengancam akan menghukum Kieran bila ketahuan.
Aturan ketiga, melarang Kieran untuk mengikuti wanita lain di media sosial. Tdak hanya itu, Whitney juga melarang Kieran menggunakan tato dan mencampur minuman.
Kemudian, aturan enam, tujuh, dan delapan kembali ke tema wanita.
Dia menulis, “Ketika di kapal, jangan minum dengan lawan jenis”, “Tidur di ranjangmu sendiri”, dan “Jangan belikan wanita lain minuman, kamu bisa menggunakan uang itu untukku.”
Whitney mengingatkan pacarnya untuk menelepon ibunya, demikian aturan kesembilan. Terakhir, Whitney menyuruh Kieran untuk memberitahu setiap wanita yang mendekatinya bahwa dia sudah punya pacar.
Siapa sangka, foto yang diunggah Kieran tersebut telah disukai lebih dari 12 ribu orang dengan berbagai komentar dari pria dan wanita.
Banyak pria yang mengatakan bahwa Whitney mengikat Kieran dengan aturan-aturan tersebut. Beberapa dari mereka juga membagikan foto tersebut ke pacarnya sambil menulis, “Ini adalah sesuatu yang akan kamu lakukan.”
Sementara itu, banyak wanita yang berempati dengan Whitney. Mereka menyesal tidak melakukan hal yang sama dan memuji Whitney. ** Baca juga: Konon, Begini Keuntungan Jadi Warga Negara Korea Utara
Apakah Anda juga akan menerapkan hal yang sama terhadap pasangan?(ilj/bbs)