1

Kembangkan Bisnis Photography di Tangsel, Handoyo Buka Studio Amaro

Kabar6.com

Kabar6-Tergugah dari hobby, Handoyo tekuni dunia photography dengan membuka studio Amaro di jalan Raya Serpong, No 7C, Lengkong Gudang BSD, Tangerang Selatan.

Owner Studio Amaro, Handoyo mengungkapkan kepada kabar6.com, bahwa hubungan kerjasama kepada para photografer di Tangsel, harus di berikan sarana seluas-luasnya untuk berkarya.

“Saya sangat mengapresiasi profesi juru photo ini, dan saya ingin di komunitas ini ada plafon harga jasa atau patokan harga, dan juga tercipta kesinambungan antara penyedia studio dan juga juru photo di Tangsel,” ungkap Handoyo.

Masih menurut Handoyo, perkembangan dunia photografer di Tangsel ini belum terlalu berkembang baik, oleh karenanya ia berencana membuka sarana promosi di wilayah Tangsel, Rabu (27/2/2019).

“Di Tangsel, profesi ini belum banyak berkembang. Terlebih di wilayah BSD, yang kami kerjasamakan contohnya itu seperti rental studio berikut propertinya, saya akan bantu mereka dalam hal promo hasil karya mereka dengan memasang hasil jepretan mereka ini di studio Amaro BSD,” ujarnya.

Sementara itu Icang, ketua komunitas Persatuan Videografer dan Photografer (PVP) mengatakan komunitasnya sangat terbantu, karena hasil jepretan mereka di pajang dan karyanya tetap atas nama masing-masing.

**Baca juga: Paket Menginap Marchvelouz HSPB, Ini Keuntungannya.

“Pada prinsipnya kami dari komunitas PVP menyambut baik dengan adanya kerjasama ini, bila jasanya sudah di tetapkan kami siap menghormatinya, mungkin di sesuaikan dengan jarak tempuh area lokasi foto, tapi tetap dimata kami hasil karyanya itu tidak ternilai,” (adt)




Paket Menginap Marchvelouz HSPB, Ini Keuntungannya

Kabar6.com

Kabar6-Terus melakukan inovasi dan tetap menghadirkan pelayanan terbaik demi memenuhi kebutuhan akomodasi tamu, Hotel Santika Premiere Bintaro (HSPB) hadirkan Marchvelouz Room Package yang bisa Anda nikmati dari 1-31 Maret 2019.

“Jangan lewatkan Marchvelouz Room Package, dengan harga khusus sudah termasuk Sarapan untuk 2 orang,” kata Soniya Ana, Public Relations Executive Hotel Santika Premiere Bintaro disiaran persnya, Rabu (27/2/2019).

Soniya bilang, banyak keuntungan saat Anda memesan Marchvelouz room package. Seperti diskon 15 persen untuk food & beverage di Restoran Kembang Sepatoe yang melegenda, diskon 50 persen untuk laundry & dry cleaning.

“Serta free voucher in room dining senilai Rp50 ribu yang hadir mulai 1 hingga 31 Maret 2019,” ungkap Soniya Ana.

Staycation Package juga masih dinikmati sampai 30 Desember 2018. Yang menghadirkan ragam program edukatif bagi buah hati selama menginap.

**Baca juga: Kompetisi IKEA, 6 Gambar Terpilih Jadi Koleksi Boneka Soft Toy Sagoskatt 2019.

“Terdapat Junior Pastry Cooking Class yang akan dipandu langsung oleh Executive Chef kami, Kids Bartending, Fun Magic Clown serta kegiatan menggambar dan mewarnai. Momen ini bisa dijadikan waktu yang tepat untuk berkumpul dan berbagi kebahagiaan bersama keluarga,” pungkasnya. (fit)




Lukisan Vintage Buatan Nurdin Cocok Jadi Pajangan Cafe

Kabar6.com

Kabar6-Memanfaatkan kayu palet limbah, Nurdin Yusuf, seniman lukis asal Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tetap melukis siluet dan karikatur di media kanvas kayu palet.

Menurut Nurdin yang membuka gallery di Jalan Raya Serpong Roda Hias, lukisan-lukisan vintage ini sangat serasi menjadi dekorasi di café, bar, ruang tamu, terras rumah dan ruangan lainnya.

Pria yang mulai berkarir di duna kanvas sejak 2000 silam ini sudah melukis di media palet beragam gambar siluet dan karikatur dan sudah menjadi pajangan cantik di beberapa café, bar, restoran kawasan Tangerang dan Jakarta.

“Yah namanya juga pelukis, apa saja bisa dituangkan kedalam kanvas sesuai inspirasi dan mood. Selain melukis kaligrafi dan lukisan alam, saya juga kerap membuat lukisan vintage ini,” ungkap Nurdin kepada wartawan, Senin (25/2/2019).

**Baca juga: Nikmati Klapertaart Super Lembut di Hotel Santika Premiere ICE BSD.

Ada beberapa lukisan vintage yang sudah laris manis di pasaran. Seperti lukisan vintage basket, mobil VW, wajah spiderman, vespa dan banyak lainnya. (fit)




Begini Tips Tidur Lebih Nyenyak Ala IKEA Alam Sutera

Kabar6.com

Kabar6-Istirahat yang sempurna dimulai dari kamar tidur yang nyaman. IKEA Alam Sutera memberikan beberapa inspirasi untuk menciptakan kamar tidur yang membantu beristirahat setelah beraktivitas dan menyegarkan diri untuk hari berikutnya.

Seberapa nyaman Anda ketika tidur dan seberapa banyak cahaya yang menerangi kamar tidur merupakan sebagian dari sejumlah faktor yang mempengaruhi kualitas tidur Anda.

Kata Ivony disiaran persnya, menghadirkan kamar tidur menjadi tempat yang nyaman merupakan hal penting, sebab kamar tidur adalah tempat orang beristirahat untuk melepaskan kepenatan dan memulihkan stamina.

“Kondisi kamar tidur serta kualitas tidur yang baik akan membantu kita mengawali hari dengan kondisi lebih baik, lebih siap dan lebih tenang,” ungkap Ivony, Senin (25/2/2019).

Kenyataannya adalah, semakin nyaman Anda di tempat tidur, kualitas tidur yang baik akan Anda dapatkan.

Meskipun kita semua memiliki keinginan dan kebutuhan yang berbeda dalam hal pengaturan waktu tidur yang sempurna, faktor-faktor yang sama akan membantu setiap orang menciptakan apa yang mereka inginkan.

“Kenyamanan secara kolektif yang diberikan kasur, bantal, dan tempat tidur Anda menentukan tingkat dukungan yang diterima tubuh dan tulang belakang Anda pada malam hari,” jelasnya.

Penerangan pada kamar tidur juga menjadi faktor lain yang patut dipertimbangkan. Sinar biru yang dipancarkan layar digital memberi sinyal dan membuat otak kita berpikir untuk bangun terjaga.

“Oleh karenanya sangatlah penting untuk menjauhkan gawai teknologi dari tempat tidur Anda, paling tidak untuk satu jam sebelum tidur,” terangnya sembari menjelaskan bahwa lampu yang dapat diredupkan adalah cara yang baik untuk membuat Anda siap untuk tidur.

Yang lebih baik lagi adalah, lampu yang dapat redup dan bisa dinyalakan dan dimatikan dari jarak jauh dengan menggunakan remote control. Saat kelopak mata Anda mulai terkulai, cukup tekan tombol dari kenyamanan tempat tidur Anda dan hanyut ke dunia mimpi.

Jadikan ruangan tidur Anda lebih redup di malam hari dengan memasang tirai. Ini akan membantu menciptakan lingkungan yang memicu tidur dan meminimalisir gangguan cahaya dari luar kamar tidur.

Paparan dadakan dari cahaya matahari yang menyilaukan yang disebabkan karena membuka tirai atau menyalakan lampu setelah bangun bukanlah cara ideal untuk memulai hari.

Lengkapi kamar tidur dengan lampu dilengkapi pengaturan waktu untuk menyala secara otomatis, atau gunakan jam alarm yang memiliki lampu.

Apakah Anda terbangun oleh tetangga yang berisik atau suara lainnya? Suara keras dapat mengganggu tidur Anda.

**Baca juga: Wahana Makmur Sejati Serius Tangani Limbah After Sales.

Untungnya, ada cara untuk membatasi bagaimana suara memengaruhi Anda di malam hari. Dalam hal pengurangan kebisingan di kamar tidur Anda, perabotan lembut seperti permadani, karpet, gorden dan furnitur berlapis bisa menjadi cara efektif meredam suara.

Bebaskan kreativitas Anda dalam membuat ruangan yang tidak hanya nyaman tapi juga menyenangkan untuk mengawali dan mengakhiri hari. Apa pun ide Anda, IKEA menyediakan semua perabot kamar tidur yang Anda butuhkan dengan harga terbaik. (fit)




Wahana Makmur Sejati Serius Tangani Limbah After Sales

Kabar6.com

Kabar6-Serius tangani limbah pada proses layanan after sales, jaringan Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) bikin standarisasi terkait penanganan limbah yang dihasilkan.

Sebagai pemegang standarisasi baik penjualan dan layanan after sales sepeda motor Honda di Jakarta Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) wajib memberikan arahan terkait pelaksanaan hal tersebut.

Head of Technical Service Function Wahana, Taufiqurrohman mengatakan, salah satu isu lingkungan yang menjadi perhatian sesuai dengan semangat Wahana pada 2019 ‘Be A Dahsyat and Green Wahanian’.

Wahana wajibkan seluruh AHASS di Jakarta dan Tangerang kumpulkan limbah oli dan aki kepada perusahaan tersertifikasi mengelola limbah yang ditunjuk oleh Wahana.

“Jadi kami telah memberikan imbauan kepada 333 jaringan AHASS kami untuk mengumpulkan limbah oli dan aki kepada vendor bersertifikasi kementerian lingkungan hidup dan kehutanan yang telah kami tetapkan,” jelas Taufiqurrohman disiaran persnya, Senin (25/2/2019).

Kata Taufiqurrohman, tidak hanya oli dan aki, kedepannya seluruh limbah yang ada akan dilakukan hal serupa. Untuk limbah sparepart hasil perbaikan motor, selama ini AHASS kembalikan kepada konsumen sehingga tidak tertinggal di bengkel.

**Baca juga: Acer Predator 17 G9-793 dari Bhinneka Bikin Para Gamers Jatuh Cinta.

Kedepannya, konsumen yang melakukan perawatan dan perbaikan di AHASS akan diedukasi untuk menyerahkan sparepart bekas mereka untuk dikelola secara baik oleh bengkel terkait. (fit)




Acer Predator 17 G9-793 dari Bhinneka Bikin Para Gamers Jatuh Cinta

Kabar6.com

Kabar6-Salah satu gerai e-Commerce yang ada di BCA Expoversary 2019, Bhinneka, menjajakan laptop dengan spesifikasi maksimal yang diperuntukkan bagi para pecinta games.

Acer Predator 17 G9-793 namanya. Laptop yang didesain gahar itu memiliki spesifikasi Intel Core i7-7700HQ, RAM 16 gigabytes DDR 4, 256 gigabytes SSD dan 1 terrabytes Harddisk drives.

Untuk kartu grafis, Predator ini menggunakan Nvidia GeForces GTX 1070 8 gigabytes, DVD RW, NIC, layar 17.3 inch FHD dan diisi windows 10.

Kata Hendra saat ditemui di gerai Bhinneka, Acer Predator 17 G9-793 merupakan seri laptop yang dapat memberikan pengalaman gaming menakjubkan.

“Bagi Anda yang ingin bermain game terbaru yang penuh tantangan dan petualangan, Acer Predator 17 G9-793 siap memberikan pengalaman gaming memuaskan,” ungkapnya, Minggu (24/2/2019).

Salah seorang pelanggan gerai Bhinneka di Hal 7 ICE BSD, Rizki, sudah sejak lama menginginkan Acer Predator 17 G9-793 hadir di mejanya. Sebagai gamer mania, dirinya sudah berniat memikat Acer Predator 17 G9-793 sebagai tandemnya dalam bermain game.

Kata Rizki, dari spesifikasi yang didapatkannya, laptop ini hadir dengan resolusi layar Full HD sehingga visual yang ditampilkan semakin apik. Dan menggunakan GPU terbaru dari NVIDIA yakni GeForce GTX 10 Series.

“GPU yang dibuat dengan arsitektur Pascal ini menjanjikan performa grafis yang 40 persen lebih kencang dibanding GeForce GTX seri 900. Selain performa yang lebih kencang, GPU GTX 10 Series juga membawa efisiensi daya listrik yang lebih baik,” ungkapnya sembari mencoba melakukan tawar menawar dengan penjual laptop di gerai Bhinneka.

Selain framerate dan spec predator yang tinggi, Rizki juga mengaku, dirinya sangat menyukai desain laptop Acer Predator 17 G9-793 yang gahar.

“Acer Predator 17 G9-793 hadir dengan desain yang gahar dan merepresentasikan bagaimana laptop gaming seharusnya,” terangnya.

Oh iya hampir ketinggalan, gerai e-Commerce Bhinneka di BCA Expoversary 2019 memiliki promo menarik lho.

Ada produk Serba Rp62 ribu, caranya? Anda tinggal visit ke gerai e-Commerce Bhinneka, follow minimal dua akun social media Bhinneka dan mengisi data diri ( Setiap memfollow minimal dua akun social media Bhinneka secara langsung berkesempatan memainkan VR Games).

**Baca juga: Area Kuliner BCA Expoversary 2019 Padat Pengunjung.

Selanjutnya, Bhinneka akan melakukan verifikasi dan pengunjung berkesempatan untuk memutar Spin Wheel, dengan 2 pilihan hadiah yakni berhak mendapatkan merchandise lucu serta kesempatan membeli barang seharga Rp62 ribu yang telah disediakan Bhinneka di rak khusus.

Dan, setiap pengunjung yang datang ke gerai Bhinneka berhak langsung membeli barang yang ada di rak khusus barang yang di diskon hingga 62 persen tanpa minimal transaksi. (fit)




Gerai Brodo Tawarkan Sepatu Handmade Dari Bandung

Kabar6.com

Kabar6-Ingin cari alas kaki trendy dan nyaman dipakai? Sepertinya gerai sepatu Brodo di Hal 6 ICE BSD Kabupaten Tangerang layak menjadi referensi.

Kata Fauzi pengelola Brodo, ratusan pasang sepatu asal Bandung Jawa Barat yang dipasarkannya merupakan hasil handmade.

Di gerai Brodo, Fauzi membuka harga Rp525 ribu untuk sepatu jenis Natuna dan untuk sepatu jenis Abhira dikenakan Rp900 ribu.

“Itu harga sebelum diskon. Untuk Natuna dikenakan Rp400 ribu setelah diskon dan Abhira Rp500 ribu saja,” ungkap Fauzi kepada wartawan, Minggu (24/2/2019).

**Baca juga: Workshop Indoestri di ICE BSD, Puluhan Peserta Diajarkan Skill Bookbinding Techniques.

Nah, agan-agan yang ingin meningkatkan percaya diri dengan alas kaki handmade dari Bandung, silahkan cekidot gerainya di Hal 6 ICE BSD. (fit)




Workshop Indoestri di ICE BSD, Puluhan Peserta Diajarkan Skill Bookbinding Techniques

Kabar6.com

Kabar6-Mempelajari skill yang baru tidaklah sulit jika Anda mengikuti workshop yang diinisiasi oleh Indoestri makerspace di ICE BSD.

Saat ini, Anda bisa mempelajari tentang membuat canvas sling bag yang digelar di Hal 6 ICE BSD hasil kerjasama Indoestri makerspace dan BCA Expoversary 2019.

Ditemui di lokasi workshop, Riswan Lubis selaku Instruktur Canvas Sling Bag menjelaskan, 23 peserta yang mengikuti kelas canvas sling bag, akan mendapatkan wawasan untuk belajar tentang konstruksi pembuatan tas secara simple.

“Material textile dan leather vegeta akan dipelajari peserta dalam satu waktu untuk produk canvas sling bag,” kata Riswan kepada wartawan, Minggu (24/2/2019).

Dalam kesempatan itu juga, lanjut Riswan, para perserta akan diajarkan untuk menggunakan mesin jahit portable serta basic tools untuk leathernya.

Sementara, instruktur Tefan memberikan wawasan kepada 21 peserta untuk membuat buku handmade. Bookbinding techniques namanya.

Kata Tefan, pihaknya menggunakan board untuk cover, isinya kertas novel atau book paper. Ada juga kertas warna hitam. “Sebenarnya itu kombinasi untuk variasi saja,” jelasnya.

**Baca juga: Temukan Koleksi Lengkap Scrub Daddy di Ace Aeon Mal Tangerang.

Tefan bilang, dirinya mengajarkan teknik dasar membuat buku binding. Dan buku yang berhasil dibuat akan memiliki nilai ekonomi karena dibuat handmade dan custom. “Hasil bookbinding techniques ini dapat dibawa pulang peserta,” ungkapnya. (fit)




Hadirkan Kurikulum Sesuai Perkembangan Zaman, Sanggar DuniaTari SE Dibuka di Gading Serpong

Kabar6.com

Kabar6-South East Asia Dance Troupe resmi membuka cabang dengan nama Sanggar Dunia Tari SE di Garden View 02, Scientia Park Summarecon Serpong, Kabupaten Tangerang.

Direktur Artistik dan juga Koreografer South East Asia Dance Troupe di Hongkong & Indonesia, Surianty menjelaskan, konsep pembelajaran tari di sanggar ini dilakukan secara sistematis dan modern.

Sehingga siswa mendapatkan pengetahuan mengenai beragam tarian, berdasarkan kurikulum yang telah disusun sesuai perkembangan zaman.

“Sanggar Dunia Tari SE menghadirkan pelajaran seni dengan menggabungkan tarian dari berbagai daerah, sekaligus juga mempelajari tarian dari berbagai negara lain,” jelas Surianty disiaran persnya, Minggu (24/2/2019).

Surianty bilang, para siswa akan mendalami dan tetap mempertahankan gaya khas dan pesona tarian tradisional, namun diperkaya dengan pengetahuan dan gerakan dari tarian lainnya, seperti Chinese Dance, ballet, jazz, belly dance, line dance, senam pernafasan, senam kesehatan dan lainnya.

“Untuk menarik generasi muda mempelajari tarian tradisional, kita mengemasnya menjadi tarian indah,” terang Surianty.

Kata Surianty, melalui pembelajaran teknik menari yang tepat, Sanggar Dunia Tari SE akan mengembangkan semua aspek tubuh siswa untuk membentuk postur tubuh yang anggun, sehingga meningkatkan kualitas seni pertunjukan tari yang ditampilkan.

**Baca juga: Temukan Koleksi Lengkap Scrub Daddy di Ace Aeon Mal Tangerang.

“Diharapkan setelah mempelajari seni tari ini, siswa akan menjadi lebih percaya diri, lebih disiplin dan fokus, sekaligus membangun moralitas dan perilaku yang lebih baik,” pungkasnya. (fit)




Temukan Koleksi Lengkap Scrub Daddy di Ace Aeon Mal Tangerang

Kabar6.com

Kabar6-Perlengkapan rumah tangga di Ace Aeon Mal, Kabupaten Tangerang terbilang cukup lengkap. Dari peralatan memasak hingga spon pembersih dapat ditemui di store tersebut.

Kata Indah Asmarawati selaku Manager Store Ace Aeon Mal, pihaknya memiliki koleksi lengkap untuk spon pembersih. Malah, untuk scrub daddy, Ace Aeon Mal menawarkan potongan harga hingga 10 persen lho.

Indah bilang, scrub daddy dapat langsung digunakan untuk membersihkan perlengkapan rumah tangga tanpa menggunakan sabun atau lainnya.

“Cukup celupkan ke air, lalu usap atau gosokkan scrub daddy para permukaan peralatan rumah tangga,” terang Indah di Ace Aeon Mal, Minggu (24/2/2019).

Scrub daddy ini, kata Indah, memiliki beberapa keunggulan. Permukaan scrubber dapat diubah sesuai dengan suhu air. Untuk permukaan yang keras cukup rendam didalam air dingin dan jika ingin permukaan lembut cukup rendam kedalam air hangat.

Scrub daddy terbuat dari spon khusus, yakni flextexture scrub daddy reso foam (bagian halus dari spons) yang mampu menyerap air hingga 6 kali dari foam biasa. Kelebihan lainnya menciptakan lebih banyak air sabun dan tahan bau hingga delapan minggu.

Scrub daddy dilengkapi dua lubang mata yang memudahkan Anda memasukan jari dan membersihkan permukaan gelas. Bagian lubang mulut berfungsi untuk membersihkan sendok ataupun utensil dengan lebih mudah.

Kata Indah, ada dua varian pilihan scrub daddy mommy series. Yakni spon pembersih satu pieces dan isi empat pieces dengan beberapa pilihan warna menarik. Tentunya harganya pun menjadi lebih murah dibandingkan membelinya satuan.

**Baca juga: 343 Atlet Ikuti Kejuaraan Tae Kwon Do Bee Club di Indoor Stadium Kelapa Dua.

Ada juga scrub daddy spons pembersih sponge daddy empat pieces. Pembersih inipun memiliki dua bagian permukaan yang dapat berfungsi sebagai pembuat busa sabun (soft reso foam) serta bagian penggosok (pada bagian kasar). (fit)