oleh

Camat, Sekdis, dan Kabag di Kota Tangerang Bakal Ikut Lelang Jabatan

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang rencananya akan menayangkan pengumuman pembukaan lelang jabatan Kepala Dinas Perhubungan serta Dinas Pembangunan, pada pekan ini.

 

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang, Dadi Budaeri mengungkapkan, pihaknya pun telah membentuk Tim Seleksi (Timsel). Di antaranya adalah Sekda, Unsur BKPP, serta sejumlah akademisi dari berbagai universitas lokal maupun nasional.

 

“Jadi tahapannya, pengumuman, pendaftaran, seleksi administrasi, fit and proper test, wawancara, pembahasan tim dan pengumuman hasil. Namun, saat ini kami masih melakukan pembahasan detail terkait persyaratan,” ujarnya, Selasa (27/1/2015).

 

Dadi menjelaskan, beberapa persyaratan pastinya adalah untuk Eselon III A, atau setingkat Camat, Sekretaris Dinas, Kepala Bagian serta Kepala Kantor. ** Baca juga: Polsek Pamulang Tangkap Dua Pelaku Transaksi Obat

 

“Lalu, ada juga kaitan DP3-nya (Daftar Penilaian Prestasi Pekerjaan). Kita pun masih komunikasikan kepada Kemenpan, terkait mekanismenya, apakah  didaftarkan atau kita buka pendaftaran. Karena kan kalau kita melihat pelaksanaan di beberapa kabupaten/kota lain,” jelasnya.

 

Dadi pun menyebutkan, bahwa jika mekanismenya adalah didaftarkan, tentu semua pegawai Eselon III A akan ikut dalam lelang tersebut. “Jabatan sekdis ada 28, camat 13, kepala kantor 2, kepala bagian 9 dan kepala bagian  setwan 3.

 

“Kita berharap, Maret akhir sudah ada,” pungkasnya, seraya menegaskan bahwa kegiatan lelang jabatan ini telah tertuang dalam Permenpan, di mana yang dilelang hanyalah jabatan promosi.(ges)

Print Friendly, PDF & Email