oleh

BPS Sebut Angka Kemiskinan di Kota Tangerang Sebesar 4,76 Persen

image_pdfimage_print

Kabar6-Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Tangerang menyebutkan bahwa angka kemiskinan tahun 2018 di kota Akhlakul Karimah itu sebesar 4,76 persen atau 13.488 jiwa dari dua jutaan total penduduk di Kota Tangerang Tahun 2018.

“Namun itu mengalami penurunan pada tahun sebelumnya sebesar 4,95 persen,” ujar Kepala Seksi Stastistik Sosial BPS Kota Tangerang, Rasti kepada Kabar6.com, Rabu (8/5/2019).

Dari 13 Kecamatan yang tersebar di Kota Tangerang, kata Rasti, ada beberapa zona berada dibawah garis kemiskinan. “Kalau kantong-kantong kemiskinan ada di Neglasari dan Benda.

Untuk mengukur kemiskinan, kata Rasti, BPS menggunakan kemampuan memenuhi kebutuhan dasar (basic needs approach).

Dengan pendekatan ini, kemiskinan dipandang sebagai ketidakmampuan dari sisi ekonomi untuk memenuhi kebutuhan dasar makanan dan bukan makanan yang diukur dari sisi pengeluaran.

“Jadi Penduduk Miskin adalah penduduk yang memiliki rata-rata pengeluaran perkapita perbulan dibawah garis kemiskinan,” ungkapnya.

Sementara, Garis Kemiskinan (GK) merupakan penjumlahan dari Garis Kemiskinan Makanan (GKM) dan Garis Kemiskinan Non Makanan (GKNM).

Penduduk yang memiliki rata-rata pengeluaran perkapita per bulan dibawah Garis Kemiskinan dikategorikan sebagai penduduk miskin.

Garis Kemiskinan Makanan (GKM) merupakan nilai pengeluaran kebutuhan minimum makanan yang disetarakan dengan 2100 kilokalori perkapita perhari.

**Baca juga: Tingkatkan Ketaqwaan di Bulan Ramadan, Lapas Pemuda Tangerang Gelar Pesantren Kilat.

Paket komoditi kebutuhan dasar makanan diwakili oleh 52 jenis komoditi (padi-padian, umbi-umbian, ikan, daging, telur dan susu, sayuran, kacang-kacangan, buah-buahan, minyak dan lemak, dan lainnya).

Garis Kemiskinan Non Makanan (GKNM) adalah kebutuhan minimum untuk perumahan, sandang, pendidikan dan kesehatan.

“Paket komoditi kebutuhan dasar non makanan diwakili oleh 51 jenis komoditi di perkotaan dan 47 jenis komoditi di pedesaan,” terangnya. (Oke)

Print Friendly, PDF & Email