oleh

BPBD Tangsel Sebut Masa Kedaluarsa Logistik Bantuan Bencana Aman

image_pdfimage_print

Kabar6-Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) memastikan stok logistik untuk bantuan korban bencana aman. Termasuk juga mengenai waktu masa berlaku atau expired.

“Kebanyakan masih tahun 2025 dan 2026,” kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangsel, M Faridzal Gumay kepada kabar6.com, Selasa (9/1/2024).

Ia menyontohkan masa berlaku seperti kemasan teh, ikan sarden dan lain-lain masa berlakunya masih lama. Hanya untuk kemasan beras saja masa berlaku sampai April 2024.

Gumay menyebutkan, masa berlaku yang sudah mendekati habis untuk paket makanan bantuan korban bencana biasanya disalurkan untuk kegiatan kerja bakti.

**Baca Juga: Jokowi Kecewa Debat Kandidat Capres Saling Serang Personal

Seperti kegiatan bersih-bersih sungai jelang musim hujan yang biasanya melibatkan kelompok relawan siaga bencana. “Dan itupun sudah kami konsultasikan ke inspektorat. Boleh gak logistik yang mau expired dibagikan. Ternyata boleh,” jelas Gumay.

Menurutnya, di gudang logistik bantuan bencana yang dikelola BPBD Kota Tangsel telah diberikan tanda khusus untuk waktu masa berlakunya. Penyimpanan diletakan di rak gudang.

Kebijakan di atas telah diatur dalam Peraturan Kepala BNPB Nomor 04 Tahun 2009 tentang Pedoman Bantuan Logistik. Termaktub mengenai kebijakan pada Pasal 6 huruf d tertulis, bantuan logistik penanggulangan bencana harus menjamin jumlah, mutu, sasaran, efektif dan akuntabel.(yud)

Print Friendly, PDF & Email