oleh

BMB Tangsel Bagikan Takjil dan Santuni Yatim Piatu

image_pdfimage_print

BMB Kota Tangsel bagikan Takjil.(foto:yud)

Kabar6-Barisan Muda Betawi (BMB) Kota Tangsel kemarin, Minggu (11/6) gelar bagi-bagi takjil pada pengendara berikut santunan anak yatim sebanyak 50 orang. Sedikitnya 450-an pengurus BMB berserta forum Betawai Tangsel hadir di Pasar Kita Pamulang Barat.

Suasana meriah dari anak-anak muda yang  sibuk membagikan takjil di Jalan Padjajaran, Pamulang Barat depan Pasar Kita. Para pengendara, antusias menerima pembagian takjil itu baik pengguna sepeda motor maupaun kendaraan roda empat.

Sementara itu, sektiar 50 anak yatim di laman parkir Pasar Kita, duduk bersila bersama para orangtua turut mendampingi nampak haru menerima bantuan. Ditutup dengan siraman rohani, buka bersama sampai salat maghrib berjamaah.

Ketua BMB Kota Tangsel Aay Samudra mengutarakan berkat semangat kerjasama pengurus BMB dengan forum Betawi Kota Tangsel, menjalankan niat tulus berbagai di bulan yang penuh berkah ini diberikan kelancaran. “Alhamdulillah kita bagi-bagi takjil dari BMB dan paguyuban Betawi Tangsel berjalan dengan lancar sukses,” kata Aay.

Momen langka ditemukan setahun sekali datangnya bulan Ramadan maka harus dimanfaatkan sebaik mungkin. bulan penuh berkah, harus ditambah berkah dengan berbagai kepada orang lain. itulah kunci yang harus dilalui. “Biar bagaimanapun ini yang harus kita sikapi. Di bulan suci Ramadan penuh berkah penuh dengan kebaikan kita sesama saling berbagai,” tambah ia.

Rasa syukur tak terkhingga pun tak henti-hentinya ia ucapka. Mengapa karena satu kesempatan besar bisa melaksanakan perbuatan baik dengan menyantuni anak yatim piyatu. Berbagai kepada anak yatim dengan harapan mendapatkan keridhoan oleh Allah SWT maha pemilik kehidupan alam semesta ini.

 “Alhamdulillah ada anak yatim dari Barisan Muda Betawi kita santuni sebanyak lima puluh anak. Itu semua dalam koridor kita memberi dan kita membagi dengan suka rela,” tukas Aay penuh haru.

Di samping berbagai kepada pengguna jalan beserta anak yatim piyatu tak lain tujuan utamanya mempererat tali siraturahmi antara pengurus, baik antar BMB itu sendiri dan forum Betawi se Kota Tangesel. Dengan menjalin talisilaturahmi dapat mempererat persaudaraan sesama orang Betawi.

“Tujuan di bulan suci Ramadan untuk silaturahmi memperkuat kebersamaan kita di bulan suci Ramadan ini sehingga tujuan meningkatkan amar ma’ruf nahi munkar dapat tercapai,” imbuhnya.(yud)

 

Print Friendly, PDF & Email