oleh

Belasan Hewan Kurban di Balaraja Ditemukan Sakit

image_pdfimage_print
Hewan kurban.(bbs)

Kabar6-Petugas Dinas Pertanian, Peternakan dan Ketahanan Pangan (DPPKP) Kabupaten Tangerang, menemukan belasan hewan kurban dalam kondisi sakit di lapak pedagang hewan kurban di Jalan Raya Balaraja.

Belasan hewan kurban yang ditemukan tak layak jual di antaranya mengalami sakit pada kulit. Petugas DPPKP Kabupaten Tangerang pun kemudian memberikan teguran kepada pedagang agar tidak menjual hewan kurban tersebut.

“85 petugas diterjunkan ke 20 titik lapak pedagang hewan kurban,” ungkap Asda II, Setda Kabupaten Tangerang Didin Syamsudin menjelaskan, Selasa (6/9/2016).

Menurut Didin, tak hanya diperiksa, hewan kurban juga diberi vaksin agar tetap terjaga kesehatannya. Hewan kurban yang sudah diperiksa kesehatannya juga bakal ditandai dengan stiker. **Baca juga: Pemeriksaan Hewan Kurban di Tangerang Incar Wilayah Padat.

“Umumnya hewan kurban yang dijual berasal dari Lampung,” paparnya. **Baca juga: Polres Tangsel Sisir Kamar Kos, 12 Orang Diamankan.

Didin menegaskan pihaknya akan terus mengawasi penjualan hewan kurban di wilayah kabupaten Tangerang. **Baca juga: Diduga Sakit Asma, PRT di Tangsel Tewas Tanpa Celana Dalam.

“Tetap kami awasi agar pedagang tak main curang. Kami berharap masyarakat waspada jika ingin membeli hewan kurban,” tambahnya.(rani)

Print Friendly, PDF & Email