oleh

Arus Balik Pemudik Mulai Masuk Tangerang

image_pdfimage_print

Arus balik menuju Tangerang di dominasi sepeda motor.(foto:ntmc)

Kabar6- Ruas jalan Kabupaten Lebak pada H+4 Lebaran dipadati kendaraan arus balik menuju berbagai daerah menuju Tangerang, Jakarta, dan Bogor.

Dari pantauan, Kamis (29/6/2017), arus balik yang menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat memadati ruas jalan Kabupaten Lebak setelah pemudik berlebaran di kampung halaman di Kabupaten Lebak, Pandeglang dan Serang.

Ruas jalan yang padat itu antara lain Jalan Rangkasbitung – Pandeglang – Baypass Soekarno Hatta – Rangkasbitung – Citeras dan Rangkasbitung- Bogor Raya.

Kebanyakan pemudik arus balik itu menggunakan kendaraan roda dua dan bekerja di wilayah Tangerang.

“Kami pulang hari ini bersama istri dan anak karena ingin bersilatuhrahmi dengan tetangga juga membersihkan rumah setelah ditinggal mudik selama satu pekan di kampung halaman,” kata Jali (40), warga Tangerang yang mengendarai sepeda motor sambil beristirahat di SPBU Ciawi Rangkasbitung.

Jali mengatakan, dirinya berangkat dari kampung halaman di Kecamatan Malingping sekitar pukul 07.00 WIB dan dan tiba di Rangkasbitung siang hari.

“Kami berharap perjalanan selamat sampai rumah dan bisa kembali bekerja tanggal 3 Juli 2017,” kata Jali yang mengaku bekerja di pabrik ban di kawasan Tangerang.(Z/ntmc)

 

Print Friendly, PDF & Email