oleh

Aneh, Remaja India yang Belum Cukup Umur Ini Sudah 8 Kali ‘Nyoblos’ di Pemilu

image_pdfimage_print

Kabar6-Meski belum cukup umur untuk memenuhi persyaratan mengikuti pemilu, seorang remaja di India yang tak disebutkan namanya, sudah delapan kali memilih partai Perdana Menteri Narendra Modi.

Alhasil, melansir khaleejtimes, Komisi Pemilihan Umum India pun memberhentikan petugas pemilu setempat dari tugasnya dan memerintahkan pemungutan suara ulang di TPS tempat remaja itu memilih. Kasus ini mencuat setelah video remaja yang berulang kali memilih Partai Bharatiya Janata (BJP) di pemilu India 2024 viral di media sosial.

“Ini pemberian suara kedua,” kata remaja laki-laki tersebut sambil tersenyum ke kamera ponselnya, setelah menekan tombol mesin pemungutan suara elektronik untuk partai BJP di Uttar Pradesh. “Sekarang lihat! Ini suaraku yang ketiga…sekarang aku sudah memberikan suaraku lima kali, sekarang sudah yang keenam,” tambahnya sambil menghitung jari setiap kali selesai menekan dan berhenti setelah yang kedelapan kali.

Diketahui, usia minimum untuk memilih di pemilu India adalah 18 tahun. “Kami sudah menahan remaja tersebut dan dia membenarkan yang terlihat di video viral tersebut,” terang wakil inspektur polisi Dhananjay Singh Kushwaha.

Kepala kantor pemilihan umum di Uttar Pradesh mengatakan di media sosial X (Twitter), semua petugas di TPS lokasi kejadian telah diskors dan akan dikenakan sanksi.

Insiden itu sendiri terjadi di Farrukhabad, sekira 190 kilometer sebelah barat ibu kota negara bagian, Lucknow. Uttar Pradesh di India utara berpopulasi lebih dari 250 juta orang—hampir menyamai jumlah penduduk India, dan 80 kursi parlemennya adalah kunci bagi yang ingin berkuasa di India.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email