oleh

Almarhum Brigadir J Sempat Cita-cita Ingin Menjadi Perwira Polri

image_pdfimage_print

Kabar6-Keluarga almarhum Brigadir Nofryansah Yosua Hutabarat hadiri prosesi wisuda di Universitas Terbuka Convention Centre, Pamulang, Kota Tangerang Selatan. Mereka mengaku terharu bila mengenang cita-cita Brigadir J.

“Saya pikir juga terlalu sedih, terlalu sakit hatinya untuk melihat cita-cita anaknya tercapai, tetapi anaknya sudah meninggal dunia,” kata Ketua Komunitas Civil Soecity Indonesia, Irma Hutabarat di lokasi, Selasa (23/9/2022).

Brigadir J merupakan mahasiswa Program Studi Ilmu Hukum, Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP) UPBJJ-UT Jambi yang terdaftar sejak tahun 2015.

Ia telah terdaftar menjadi wisudawan Universitas Terbuka pada periode II dengan IPK 3,28. “Memang cita-citanya Yosua itu untuk menjadi perwira supaya bisa menikah setelah di wisuda sebetulnya,” jelas Irma.

Menurutnya, Rosti Simanjuntak, ibu almarhum Brigadir J tidak bisa ikut menghadiri prosesi wisuda. Sebab perasaananya masih terpukul.

**Baca juga: Hari Ini Almarhum Brigadir Yosua Wisuda Raih IPK 3,28

“Karena memang masih belum kuat badannya,” ujarnya. Irma sengaja mendampingi Samuel Hutabarat, ayah Brigadir J yang datang langsung dari Jambi.

Diketahui, Brigadir J meninggal dunia secara tragis. Ajudan itu sengaja dibunuh dengan cara ditembak oleh atasannya sendiri, Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan Polri Irjen Ferdy Sambo, sebulan lalu.(yud)

Print Friendly, PDF & Email