oleh

Kecamatan Neglasari Santuni 1.010 Yatim Piatu, Bandara Soetta Nihil

image_pdfimage_print
Ilustrasi (bbs)

Kabar6-Pihak Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, menggelar santunan terhadap 1.010 yatim piatu di tujuh kelurahan yang tersebar di wilayah tersebut.

Sedianya, santunan kali ini tidak hanya bagi yatim yang beragama Islam saja, melainkan juga dibagikan kepada yatim yang non Islam.

“Bulan suci Ramadhan merupakan bulan yang baik untuk meningkatkan amal. Salah satunya, dengan cara memberikan santunan kepada anak yatim piatu,” kata Camat Neglasari, Ubaidillah Ansar, Senin (27/6/2016).

Lebih jauh Camat menjelaskann, bila sedianya dana santunan yang diberikan kepada 1.010 anak yatim piatu itu, murni bersumber dari pihak kecamatan, tanpa batuan dari perusahaan maupun Bandara Soekarno Hatta (Soetta), meski berada di wilayah Kecamatan Neglasari. **Baca juga: Empat Raperda Kota Tangerang Disahkan Jadi Perda.

“Selama ini di setiap kegiatan, dananya murni berasal dari internal Kecamatan. Perusahaan-perusahaan penerbangan maupun Bandara Soetta sendiri tidak berfungsi, walaupun keberadaannya di lingkungan Neglasari ini,” kata dia. **Baca juga: Tangerang Bersedekah Santuni 1.040 Anak Yatim.

Meski demikian, pihaknya tetap optimis, masih mampu mengulurkan tangan untuk memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan, walaupun tanpa bantuan dari perusahaan-perusahaan dimaksud, yang sedianya bisa menggunakan dana CSR nya.(Alby)