oleh

Bisa Jadi Anda Depresi Jika Mengalami Lima Hal Ini

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Depresi adalah suatu kondisi yang lebih dari suatu keadaan sedih, bila kondisi depresi seseorang sampai menyebabkan terganggunya aktivitas sosial sehari-harinya maka hal itu disebut sebagai suatu gangguan depresi.

Beberapa gejala gangguan depresi adalah perasaan sedih, rasa lelah yang berlebihan setelah aktivitas rutin yang biasa, hilang minat dan semangat, malas beraktivitas, dan gangguan pola tidur.

Parahnya, depresi merupakan salah satu penyebab utama kejadian bunuh diri.

Nah, jika mengalami beberapa hal berikut, seperti dikutip dari vemale.com, bisa jadi Anda sedang dalam kondisi depresi:

1. Tidak ada motivasi hidup
Anda tidak ingin melakukan apa-apa, tidak memiliki semangat atau motivasi hidupmu, dan lebih sering protes. Hobi serta hal-hal yang tadinya sangat Anda sukai, kini menjadi tidak menarik lagi.

2. Sangat bosan
Rasa bosan terasa sangat menyakitkan dan menyiksa. Semua yang terjadi di sekelilingmu tak terlihat menarik lagi. Bahkan, melihat orang bahagia pun membuat Anda menjadi sendiri.

3. Muncul rasa bersalah dan penyesalan
Ada trauma atau kesalahan yang pernah Anda lakukan di masa lalu. Dan hal itu membuat Anda merasa sangat bersalah dan menyesal. Rasa bersalah itu pun terus menghantui dan mengganggu pikiran.

Setiap kali membuka mata bangun di pagi hari, ada perasaan sesak yang menyergap. Tak ingin maju atau menjalani hari lagi karena Anda terjebak dan terperangkap dalam rasa bersalah itu.

4. Merasa jadi orang yang tak berguna
Anda seolah sudah tidak memiliki alasan untuk hidup atau bertahan. Semua yang dilakukan terasa salah, seolah hidup ini hanya sebuah kegagalan.

5. Musuh itu bernama diri sendiri
Ada rasa ingin keluar dari tubuh sendiri dan berpindah ke tubuh orang lain. Ada pergulatan batin yang sepertinya tak pernah habis. ** Baca juga: Wah, Melamun Ada Manfaatnya Juga

Jika Anda merasa mengalami beberapa hal di atas, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan psikiater, agar keluar dari lingkaran depresi.(ilj/bbs)