oleh

Yuk, Kenali Kandungan Lemak Makanan yang Anda Konsumsi

image_pdfimage_print

Kabar6-Salah satu cara menjaga tubuh tetap ideal adalah dengan mengonsumsi makanan sehat dan bergizi. Dan tidak sedikit orang yang menghindari makanan berlemak. Ya, lemak selalu dianggap zat yang merugikan tubuh, terlebih bagi mereka yang tengah menjalankan diet.

Padahal, lemak merupakan salah satu unsur gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Lemak memiliki fungsi penting dalam metabolisme tubuh. Apabila seseorang kekurangan kalori, maka lemak merupakan cadangan pertama yang akan digunakan unuk mendapatkan energi setelah protein.

Dalam satu gram lemak terdapat sembilan kalori. Lemak yang diperoleh tubuh dari bahan makanan terdiri dari tiga macam lemak. Melansir honestdocs, berikut uraiannya:

1. Lemak jenuh (saturated fat)
Merupakan jenis lemak yang sangat berperan terhadap naiknya kadar kolesterol darah. Khususnya LDL (kolesterol jahat). Umumnya lemak jenuh terdapat pada lemak hewani dan minyak tropis (minyak kelapa dan minyak sawit).

Lemak ini cenderung berada dalam bentuk padatan pada suhu kamar. Bahan makanan yang mengandung lemak jenuh antara lain adalah kelapa, minyak kelapa, minyak sawit, keju, cokelat, daging ayam, dan lain sebagainya.

2. Lemak tak jenuh (unsaturated fat)
Lemak tak jenuh terdiri dari lemak tak jenuh tunggal (mono-unsaturated fat) dan lemak tak jenuh jamak (poli-unsaturated fat). Lemak tak jenuh lebih ‘ramah’ terhadap tubuh karena menpunyai efek yang kecil terhadap peningkatan kadar kolesterol darah.

Lemak tak jenuh biasanya berasal dari sumber makanan nabati. Lemak tak jenuh tunggal dapat meningkatkan kadar HDL (kolesterol baik) darah. Bahan makanan yang mengandung lemak tak jenuh antara lain zaitun, minyak zaitun, minyak kacang tanah, minyak canola, minyak alpukat, dan lain sebagainya.

3. Asam lemak trans (trans-fatty acid)
Asam lemak trans terjadi karena proses kimia yang disebut hidrogenasi. Umumnya terbentuk karena asam lemak tak jenuh terhidrogenasi sehingga menjadikannya lebih jenuh dan lebih padat pada suhu kamar. Contohnya adalah margarin dan mentega.

Lemak trans cenderung memilki efek meningkatkan kadar kolesterol darah khusus ya LDL daripada lemak tidak jenuh tetapi efeknya lebih kecil daripada lemak jenuh.

Sedangkan kolesterol merupakan zat yang oleh hati akan di gunakan sebagai bahan utama untuk menyintesis asam empedu, asam kolat, dan beberapa garam empedu lainya yang sangat diperlukan dalam penyerapan lemak.

Dalam tubuh manusia, lemak dibagi menjadi dua kelompok yaitu lemak struktural dan lemak fungsional. Lemak struktural adalah bagian dari dinding sel. Sedangkan lemak fungsional dapat berupa hormon steroid, prostaglandin, dan timbunan lemak yang dapat dipakai sebagai cadangan energi.

Pada dasarnya, lemak makanan (dietary fat) memiliki fungsi untuk menyediakan energi jangka panjang, memberikan rasa kenyang setelah makan, membantu pembuatan hormon, membentuk bagian otak dan sistem saraf, membentuk membran sel untuk setiap sel di dalam tubuh, mengangkut vitamin A, D, E, dan K ke seluruh tubuh, dan membantu mengatur suhu tubuh. ** Baca juga: Perhatikan Kebiasaan Buruk yang Bikin Anda Selalu Lapar

Jadi penting bagi Anda memilah sekaligus memilih makanan yang tepat demi kesehatan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email