oleh

Xuenshanshe, Desa dengan Satu Penghuni Saja

image_pdfimage_print
Desa Xuenshanshe.(bbs)
Desa Xuenshanshe.(bbs)

Kabar6-Di Indonesia, istilah desa adalah pembagian wilayah administratif di Indonesia di bawah kecamatan, yang dipimpin oleh Kepala Desa. Setiap Rukun Tetangga (RT) sebanyak-banyaknya terdiri dari 30 KK untuk desa dan sebanyak-banyaknya 50 Kepala Keluarga untuk kelurahan yang dibentuk.

Namun hal itu tidak berlaku untuk Desa Xuenshanshe yang terletak di kawasan Provinsi Gansu, Tiongkok. Bagaimana tidak, satu-satunya penduduk desa itu hanyalah seorang pria bernama Liu Shengjia. Ya, Liu memutuskan tetap tinggal di desa itu, dan hanya berteman dengan para domba.

Semula, seluruh warga desa itu berjumlah 20 keluarga. Dikutip dari wowkeren.com, mereka direlokasi akibat menipisnya sumber daya alam pada 2006. Sebagian lagi telah meninggal dunia.

Waktu itu, Liu memilih untuk tinggal lantaran harus merawat ibu dan adiknya. Kini, setalah sang ibu tiada dan adiknya pergi ke tempat lain, Liu pun menjadi penghuni tunggal desa tersebut.

Desa Xuenshanshe.(bbs)
Desa Xuenshanshe.(bbs)

Liu kemudian mulai beternak domba dan beradaptasi dengan lingkungan, serta berhasil menjalani gaya hidup penuh ketenangan.

Lantaran keterbatasan sumber daya alam, Liu terkadang harus pergi jauh untuk mengambil air, bahkan harus menyeberangi jurang untuk mendapatkan makanan dari desa tetangga.

Sudah 10 tahun Liu hidup sendirian, hingga pada suatu hari pria itu merasa harus pindah setelah sebagian rumahnya runtuh di suatu malam.

“Bertahan di sini bukan merupakan masalah bagi saya. Tetapi, saya lebih baik pindah ke kawasan yang ramai suatu saat nanti,” ujar Liu. ** Baca juga: Gara-gara Kiamat, Pria Ini Nekat Lompat ke Kandang Singa

Bagaimana ya rasanya menjadi satu-satunya penduduk di sebuah desa?(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email