oleh

Wuih…Banyak Pria Jomblo di Beberapa Negara Ini

image_pdfimage_print

Kabar6-Jika selama ini banyak survei yang menyebutkan bahwa populasi wanita jauh lebih banyak ketimbang pria, sepertinya hal itu tidak selalu tepat. Siapa sangka, di beberapa negara, populasi pria ternyata jauh lebih besar daripada wanita.

Hal ini pula yang membuat negara tersebut memiliki banyak pria jomblo. Negara mana saja yang dimaksud? Melansir Boldsky, ini dia enam negara yang dimaksud:

1. Libya
Libya adalah negara yang telah terlibat dalam perang saudara selama bertahun-tahun. Hal itu rupanya mengarah pada populasi wanita yang rentan. Alhasil, negara ini memiliki jumlah pria yang lebih banyak ketimbang wanita.

2. Filipina
Filipina memiliki lebih banyak rasio penduduk pria dibanding wanita. Hal ini disebabkan karena wanita sulit mendapat pekerjaan di sana, sehingga membuat mereka cenderung pergi ke negara lain dan menetap di sana.

3. Islandia
Menurut statistik, di Islandia rata-rata ada 104 pria untuk setiap 100 wanita. Dilaporkan, pemerintah Islandia bahkan telah menawarkan warga negara asing (wanita) untuk dinikahi pria di negara tersebut. Namun sebagian orang mengatakan bahwa hal tersebut hanyalah rumor belaka.

4. Norwegia
Menurut laporan, di Norwegia ada sekira 12 ribu pria lebih banyak dibanding populasi wanita. Dan belum jelas bagaimana cara mengurangi kesenjangan gender ini.

5. Afghanistan
Afghanistan adalah salah satu negara paling damai sebelum perang yang menghancurkan negara itu. Namun itu sebelum Taliban mengambil kendali negara tersebut dan membuat para wanita banyak yang melarikan diri dari negara ini.

6. India
India dikenal sebagai negara terpadat di dunia, tetapi rasio pria lebih tinggi ketimbang wanita, karena kekerasan yang berkelanjutan dan ketidaksetaraan gender. ** Baca juga: Paket Baru Diterima Setelah Dipesan 14 Tahun yang Lalu

Berminat mencari pasangan dari salah satu negara di atas, Ladies? (ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email