oleh

Wow, Tulis Ucapan Terima Kasih Bikin Anda Lebih Sehat Lho

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Setiap kali menerima sesuatu entah itu kado atau barang, ataupun ketika seseorang telah membantu mengerjakan sesuatu, Anda tentu saja akan mengucapkan kalimat “terima kasih”.

Tahukah Anda ketika menuliskan kalimat ucapan terima kasih akan memberi efek positif pada diri kita?

Ketika Anda menuliskan ucapan terima kasih, tidak hanya akan membuat si penerimanya merasa bahagia. Jauh lebih penting, dikutip dari vemale.com, saat menulis ucapan terima kasih, Anda akan jauh merasa sehat sekaligus bahagia.

Sebuah studi yang dilakukan oleh Steven M. Toepfer PhD, pengajar di Kent State University, menyebutkan bahwa mereka yang menuliskan kartu ucapan tiga kali dalam seminggu akan memiliki kepuasan hidup, dibandingkan mereka yang tidak pernah menulis kartu ucapan.

Rasa kepuasan dalam hidup akan membuat Anda terhindar dari depresi yang berbahaya bagi kehidupan dan kesehatan diri sendiri. ** Baca juga: Cara Sederhana Hindari Kecanduan Junk Food

Sehat dengan cara yang sederhana adalah hal yang menyenangkan bukan? (ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email