oleh

Wow, Banyak Warga di Tangsel Belum Kantongi KTP

image_pdfimage_print

Kabar6-Ternyata, hingga kini masih ditemukan banyak warga di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang belum memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Itu merujuk hasil operasi Bina Kependudukan yang dilakukan Pemerintah Kota (PEmkot) Tangsel di lingkungan RT 02 dan RT 08 RW 02, Kelurahan Rempoa, Kecamatan Ciputat Timur, Senin (16/6/2014).

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangsel, Toto Sudarto mengklaim, dari sebanyak 247 warga pada satu RW tersebut yang didata, terdapat 49 orang yang belum mengantongi KTP Tangsel.

“Operasi Bina Kependudukan kami digelar untuk melihat ketaatan penduduk di Kota Tangsel atas pentingnya KTP. Karena, KTP merupakan identitas penduduk dalam suatu negara. Dan KTP akan memudahkan warga untuk mendapatkan hak mereka disuatu wilayah,” ujarnya. **Baca juga: Waduh…! Pengelolaan APBD Banten Desclaimer.

Tidak hanya itu, lanjut Toto, KTP juga sangat penting untuk memudahkan warga menerima pertolongan saat sesuatu hal terjadi. “Pemerintah sudah berupaya memberikan kemudahan pada warga dalam pembuatan KTP,”ungkap Toto.(way)

Print Friendly, PDF & Email