oleh

Wow, Ada Si Jempol Raksasa di Harganas XXII

image_pdfimage_print

Kabar6-Beragam dekorasi dan kreasi dapat Anda saksikan di perhelatan acara puncak peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXII Tahun 2015 di Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

 

Perhelatan yang akan berlangsung pada 30 Juli hingga 2 Agustus mendatang ini akan dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo, dan sedikitnya dihadiri 300 kepala daerah se-Indonesia.

 

“Kami berkreasi untuk membuat instalasi bambu,” kata pendiri Akademi Bambu Nusantara Kota Tangsel, Mukkodas Syuhada, lewat surat elektronik yang diterima kabar6.com, Minggu (27/7/2015).

 

Salah satu hasil kreasi bambu yang ditampilkan berupa miniatur patung Si Jempol Raksasa. Miniatur ini dapat dilihat langsung sekitar area pusat lokasi Harganas XXII di Lapangan Sunburst. Tepatnya dekat perempatan German Centre, Kecamatan Serpong.

 

Mukkodas menjelaskan, khusus untuk instalasi Si Jempol Raksasa menghabiskan 25.088 helai anyaman bambu. Ukuran diameternya, lengan dua meter, panjang sembilan meter, dan tinggi lima meter. Lama pengerjaan butuh waktu dua minggu.

 

Di Akademi Bambu Nusantara Kota Tangsel ini, lanjutnya, pengerjaan mulai dari desain, memilih dan menebang bambu, mengawetkan bambu, membuat anyaman, membuat sculpture, patung dan lain sebagainya.

 

“Buat members bcc atau non members yang mau terlibat silahkan langsung datang ke lokasi,” jelas Mukkodas. Pelatihan terletak di Jalan Cendekia depan sekolah MAN Insan Cendekia, Serpong, Kota Tangsel. ** Baca juga: Tabrak Mobil Polsek Kresek, Pembobol Toko Ditangkap

 

“Kawan-kawan bisa belajar dan berkreasi sebebas bebasnya tanpa dipungut biaya,” ajaknya. (yud)

Print Friendly, PDF & Email