oleh

Warga Tangsel Minta Fasilitas PJU Ditambah

image_pdfimage_print

Kabar6-Jumlah sarana Penerangan Jalan Umum (PJU) di wilayah Kota Tangerang Selatan (Tangsel), dianggap sudah mendesak untuk ditambah.

Sebab, hingga kini masih banyak sudut jalan yang kondisinya gelap-gulita lantaran minimnya fasilitas penerangan.

Ayatullah Habibie, salah seorang tokoh pemuda di Kecamatan Pamulang, menguraikan bila malam hari di sejumlah ruas jalan kondisinya masih gelap.
Contohnya di Jalan H Taif Kedaung, Bambu Apus, Villa Pamulang Mas, Legoso, Raya Serua dan lain-lain.

“Harus segera dibenahi, karena ini tanggung jawab pemerintah daerah,” terang Aay Samudra, sapaan akrabnya kepada kabar6.com, Senin (7/4/2014).

Ia menceritakan, seperti di ruas Jalan Raya Padjajaran atau tepatnya di sekitar Pacuan Kuda Pamulang. Kawasan tersebut begitu minim pJU hingga dimanfaatkan oleh para bandit jalanan untuk beraksi.

Aay bilang, sekitar kawasan itu sering terjadi tindak kejahatan berupa perampasan sepeda motor dan barang berharga lainnya. Tidak jarang kecelakaan lalu lintas terjadi.

Sarana JPU baru berdiri di sekitar pertokoan dan pemukiman milik warga. Anak pejabat daerah setempat yang berkendara pada malam hari pernah menjadi korban keganasan kawanan penjahat. **Baca juga: Pemerintah Belum Punya Solusi Atasi Keluhan Cipeucang.

“Anaknya Pak Salman Fariz, Kepala Badan Kesbangpolinmas Kota Tangsel, dibacok pelaku dikawasan pacuan kuda dan motornya dirampas,” ujar Aay.(yud)

Print Friendly, PDF & Email