oleh

Warga Kelapa Dua Butuh Air Bersih

image_pdfimage_print

Kabar6-Sejumlah warga di Kampung Babakan Grubuk, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, meradang.

 

Kemarau panjang yang melanda wilayah itu, mengakibatkan warga kesulitan mendapatkan air bersih. Itu menyusul mulai mengeringnya sumur warga.

 

“Sudah seminggu ini sumur kami kering. Ini efek dari kemarau panjang yang terjadi,” ujar Mumun, warga setempat.

 

Untuk memenuhi kebutuhan, selama ini warga membeli dari pedagang air keliling. Namun, belakangan ini pedagang air pun mulai jarang muncul.

 

“Kadang juga ada dermawan yang mau memberikan air dari rumahnya. Namun, tentunya itu tidak mencukupi dibanding jumlah warga yang membutuhkan air,” ujar Mumun. ** Baca juga: Via Pelabuhan Merak, 25 Persen Pemudik Belum Kembali

 

Dia dan warga lainnya berharap, pemerintah setempat segera memasok air bersih ke kampung tersebut, agar warga tidak kesulitan air bersih lagi.(bad)

Print Friendly, PDF & Email