oleh

Warga Desak Pemkot Cilegon Operasikan Pasar Bunder

image_pdfimage_print

Kabar6-Pembangunan Pasar Bunder di Kelurahan Tegal Bunder, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon, Banten, sudah rampung sejak satu tahun lalu.

Namun, hingga kemarin, Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi (Disperindagkop) setempat, belum juga mengoperasikannya.

Alhasil, sejumlah aset di pasar itu pun terbengkalai. Padahal, warga setempat berharap pemerintah segera mengoperasikan pasar, untuk mempermudah keperluan jual beli warga.

Salah seorang warga Tegal Bunder, Herayati meminta pemerintah untuk mengambil tindakan dan memfungsikan pasar tersebut.

Ia khawatir, jika terlalu lama dibiarkan terbengkalai pasar tersebut akhirnya malah tidak bisa digunakan sama sekali dan hanya membuang-buang anggaran negara.

“Kalau dibiarkan begitu saja, ya pasti rusak. Lagi pula, kala pasar itu dibuka, warga disini gak harus jauh-jauh belanja ke Kranggot,” kata Hera, Kamis (2/7/2015).

Lurah Tegal Bunder, Suedi mengaku belum mengetahui banyak terkait pembentukan pasar tersebut. Namun, ia membenarkan banyak warga setempat yang berharap pasar tersebut segera beroperasi. **Baca juga: Warga Tangerang Ikut Daftar Calon Komisioner KPK.

“Sejauh ini belum ada komunikasi apapun soal operasional pasar dari Disperindagkop,” katanya.(tmn/din)

Print Friendly, PDF & Email