oleh

Waduh, FPI Ingin Ikut Satpol PP Pantau Tempat Hiburan

image_pdfimage_print

Kabar6-Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Sukanta menyatakan dalam waktu dekat akan menggelar monitoring ke tempat hiburan malam dalam skala besar-besar.

Rencana tersebut bahkan membuat sebuah organisasi kemasyarakat berminat untuk ikut bergabung. “FPI (Front Pembela Islam) bilang ke saya mau ikut,” kata Sukanta kepada kabar6.com dalam sebuah kegiatan Safari Ramadhan, Jum’at (19/7/2013).

Pada kesempatan itu dia menjelaskan secara tegas menolak keinginan dari ormas FPI. Alasan Sukanta, dalam kegiatan monitoring pihaknya telah bekerjasama dengan aparat penegak hukum TNI/Polri selama keliling wilayah.

Jika keinginan itu dibiarkan, Sukanta khawatir kegiatan monitoring pada malam Ramadhan akan disusupi provokator. Lebih seramnya lagi memicu penolakan dari warga di sekitar lokasi tempat hiburan.

Sukanta tidak mau ada kejadian yang tidak diinginkan karena tanggungjawab aparat akan semakin berat kalau mereka (FPI) dibiarkan ikut. “Waktu itu saya bilang nggak usah dan biarkan saja kami selaku aparatur daerah yang bertugas,” jelasnya.

Seperti diketahui, aksi ratusan massa FPI yang menolak beroperasi tempat hiburan di Kendal berujung bentrok. Sejumlah armada pengangkut milik FPI dirusak dan dibakar warga setelah menabrak sepasang suami istri pengendara sepeda motor.

Insiden tersebut mengakibatkan istri pengendara yang dibonceng tewas setelah ditabrak dan terseret mobil milik FPI yang panik dikejar warga. Kini tiga orang dari massa FPI telah ditetapkan sebagai tersangka oleh aparat Polda Jawa Tengah.(yud)
______________________________

__________
Print Friendly, PDF & Email