oleh

Usai Diputus Hukuman Penjara Oleh Pengadilan, Pria Inggris Ini Siram Air Keras ke Dirinya Sendiri

image_pdfimage_print

Kabar6-Setelah hakim menjatuhkan hukuman penjara dua setengah tahun, karena membeli peralatan fotografi seharga Rp1,5 miliar dengan cek palsu, terdakwa bernama Mark Marshall (55) lantas menyiramkan air keras ke dirinya sendiri.

Marshall yang terlahir dengan nama Mark Castley ini, melansir Skynews, diyakini telah berhasil menyelundupkan zat korosif melewati pemeriksaan keamanan ke dalam sidang hukumannya di Inner London Crown Court. Pria itu tewas di rumah sakit dua bulan setelah insiden terjadi.

Dalam sebuah pemeriksaan resmi terungkap, Marshall juga kerap menipu dengan menargetkan tokoh-tokoh terkenal dan atlet Olimpiade. Pemeriksa senior, Andrew Harris, mengatakan kepada juri bahwa hasil post-mortem memutuskan bahwa Marshall meninggal dunia karena cedera yang disebabkan oleh konsumsi air asam. Pemeriksaan pun masih berlanjut.

Inside ini sebenarnya bukan kejadian pertama. Ketika pertama kali ditangkap karena penipuan pada 2016 lalu, Marshall juga pernah mencoba menikam lehernya sendiri di tahanan polisi, dan akhirnya menderita stroke. Seorang pekerja layanan pengadilan tidak berpikir jika Marshall akan kembali melakukan aksi percobaan bunuh diri lainnya.

“Karena ada jeda tiga tahun antara peristiwa yang tercatat, dan risiko itu tidak selalu dianggap dekat,” ujar Kathryn Hunt, Kepala layanan untuk layanan percobaan Lewisham dan unit pengiriman lokal Southwark, dalam sebuah pemeriksaan.

Sementara itu, mantan pasangan Marshall bernama Theresa Mulberry mengatakan, Marshall telah mencoba untuk mengambil nyawanya sendiri, setidaknya lima kali selama dia di penjara untuk ‘keluar dari situasi yang tidak dia sukai’. ** Baca juga: Sengaja Hadiri Pesta Agar Terinfeksi Corona, Seorang Penganut Anti-Vaksin Akhirnya Tewas Akibat Positif COVID-19

Sebelumnya, Marshall dilaporkan telah menipu pesepakbola Adam Johnson, mantan istri pengusaha Scot Young dan berbagai atlet Olimpiade. Pada kasus 2016, Marshall mencoba meyakinkan para korban, termasuk menyamar sebagai mantan mata-mata MI6 untuk menipu keluarga Adam Johnson sebesar Rp3,2 miliar.

Memang ‘hobi’ menipu.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email