oleh

Truk Terbalik, Ratusan Ekor Ayam Berhamburan di Cikokol

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebuah truk pengangkut ayam potong dengan nomor polisi B 9773 CDA, terbalik di Jalan Jenderal Sudirman, Cikokol, Kota Tangerang, Kamis (12/6/2014). 

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun, akibat kecelakaan itu, bagian depan truk ringsek, sementara ratusan ekor ayam berhamburan ditengah ruas jalan.

Tak pelak, kejadian itupun memicu kemacetan di ruas Jalan Jenderal Sudirman, hingga mencapai dua kilo meter.

Asropi, supir yang mengemudikan truk tersebut mengatakan, saat kejadian dia tengah melajukan truk guna mengantar ayam potong dari Serpong menuju Pasar Anyar, Kota Tangerang.

Namun, setiba dilokasi, ada sepeda motor berkecepatan tinggi dan tiba-tiba menyalip hingga nyaris menyerempet truk. Guna menghindari serempetan, Asropi langsung membanting stir ke kiri.

Serempetan berhasil dihindari. Namun, truk yang dikemudikan Asropi menabrak tembok pembatas Fly Over Cikokol sebelum akhirnya terbalik. **Baca juga: Pencuri Uang Diplomat Brunei Ditangkap Polisi Bandara Soetta.

Untungnya, Asropi tidak terluka. Namun, selain truk yang dikemudikannya ringsek, juga ayam yang diangkut berhamburan keluar dari dalam truk. Kemacetan parah akibat kejadian itu juga tidak terelakkan. **Baca juga: Diduga Pungli, Ulah Oknum Satlantas Pospol Cikupa Dikeluhkan.

Sementara, Ipda S Ratman, petugas Satuan Lalu Lintas Polres Metropolitan Tangerang yang berada dilokasi mengatakan, kecelakaan itu karena truk berupaya menghindari sepeda motor yang melaju kencang. Guna pemeriksaan lebih lanjut, Asropi dan truknya diamankan ke Polres Metropolitan Tangerang.(rani)

Print Friendly, PDF & Email