oleh

Truk Kontainer Terjeblos di Jalan Raya Pondok Aren

image_pdfimage_print

Kabar6-Truk kontainer pengangkut teh pucuk terjeblos saat akan memutar jalan di Jalan Raya Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Senin 3 Agustus 2020, sehingga menimbulkan kemacetan. Badan truk terguling dan muatannya tumpah ke jalan.

Badan truk kontainer itu juga juga menghalangi pintu masuk Klinik Asri Medika Dokter 24 Jam sehingga mengganggu keluar masuk kendaraan ke klinik tersebut.

Salah seorang saksi, Wulan mengatakan, truk bernomor polisi B 9691 BXS itu membawa teh pucuk, yang diduga kelebihan muatan. Sebagian isi muatan tumpah ke jalan.

“Jadi itu kayaknya dia salah jalan, mau putar balik di depan klinik, ya nyangkut di situ. Udah gitu kelebihan muatan, jadi jeblos di depan klinik. Jeblosnya dalem,” ujarnya, Senin (3/8/2020).

Wulan menerangkan, proses evakuasi truk kontainer itu dilakukan secara sederhana dengan mengganjal ban menggunakan balok kayu. Proses evakuasi ini mengakibatkan arus lalu lintas di sepanjang jalan macet.

“Mau diangkat juga susah orang kontener no 1 itu. Mereka bawa teh pucuk. Polisi belum ada yang datang. Yang ngatur lalu lintas keneknya dia. Gak ada korban, cuma ganggu banget. Dari jam 1 an itu,” terangnya.

Sebenarnya, kata Wulan warga sekitar keberatan dengan truk besar melintas di daerah mereka. Alasannya, selain merusak aspal, kondisi jalan kecil dan bukan peruntukan truk.

**Baca juga: Pilkada Tangsel 2020, Sinyal Kuat Arsid Dukung Petahana.

“Kan mobil segitu harusnya gak bisa lewat sini. Itu truk kontainer no 1 yang panjang banget. Jadi dia dari arah Pondok Aren, mau putar balik, karena jalan kecil. Tetapi dia malah jeblos di depan klinik,” pungkasnya.(eka)

Print Friendly, PDF & Email