oleh

Tidak Hanya Rapi, Ada 4 Hal Menyehatkan Rutin Potong Kuku

image_pdfimage_print

Kabar6-Berapa kali dalam sebulan Anda memotong kuku? Sebagian orang rutin memotong kuku bahkan seminggu sekali. Sementara lainnya justru sengaja memelihara kuku sebagai bagian dari kecantikan. Nah tahukah Anda, di balik kebiasaan memotong kuku ada empat manfaat kesehatan yang bisa didapatkan? Dikutip dari berbagai sumber, ini dia manfaat yang dimaksud:

1. Hindari kuku tumbuh ke dalam
Kuku tumbuh ke dalam (onychocryptosis) bisa terjadi ketika Anda tidak memotong kuku secara teratur. Ketika kuku terlalu besar, maka akan cenderung untuk menembus kulit yang bisa menyebabkan rasa sakit, bengkak, dan infeksi.

2. Kurangi infeksi bakteri
Jika sering menggunakan alas kaki tertutup, maka kuku Anda cenderung tidak bisa bernapas dan bisa menyebabkan munculnya bakteri. Jadi, cobalah untuk memotong kuku Anda secara teratur untuk meminimalkan infeksi.

3. Jaga kebersihan kuku
Kuku teratur akan memberikan kesan penampilan yang bersih. Selain itu kuku yang dipotong juga mampu menyingkirkan bakteri bernama Tinea. Bakteri ini dapat menyebabkan kutu air, ruam merah di kuku, dan mampu membuat kuku menjadi berwarna kuning. Potonglah kuku secara teratur untuk menyingkirkan bakteri Tinea.

4. Hindari cedera karena kuku panjang
Terkadang ketika kuku Anda terlalu panjang maka akan timbul cedera seperti tercakar atau cedera saat kuku Anda membentur benda keras. Hal ini bisa sangat menyakitkan dan menimbulkan tanda berwarna gelap di dalam kuku. ** Baca juga: Tanpa Disadari Ada 5 Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Minum Air Putih

Meskipun terlihat sepele, ternyata memotong kuku mampu memberikan manfaat besar untuk kesehatan tubuh. Jadi, jangan malas potong kuku ya.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email