oleh

Teraskota BSD Bakal Bangun Ruang Publik

image_pdfimage_print

Kabar6-Tampung aspirasi para pemuda kreatif, Teraskota BSD Tangerang Selatan (Tangsel) akan bangun ruang publik. Hal itu diungkapkan Muhammad Yusrizki, Direktur Utama Teraskota.

Dikatakan Rizki, pihaknya akan membangun ruang public di bagian belakang dengan kapasitas lima ribu orang.

“Pengunjung kami per hari itu 10 ribu orang. Intinya kami dari Teraskota ingin menjadi ekosistem serta bagian sejarah denyut Kota Tangsel,” papar Rizki saat konferensi pers bersama Walikota Airin di Teraskota BSD, Minggu (28/10/2018).

Sementara, Kepala Dinas Pariwisata Tangsel, Judianto memaparkan bahwa rangkaian kegiatan HUT Ke 10 Tangsel telah berjalan.

Kata Judianto, acara rangkaian HUT Tangsel Ke 10 sudah dimulai dari Pasar Rakyat di pelataran ITC BSD dan mengusung tema dedikasi satu decade Pemerintah Tangsel.

**Baca juga: Walikota Airin: Acara HUT Tangsel Ke 10 Jangan Sekedar Seremoni.

“Sekitar 27 kegiatan telah disiapkan, nantinya akan ada rekor batik terpanjang di MURI, lima pusat belanja telah berpartisipasi sebagai tempat rangkaian HUT Tangsel yang ke 10,” papar Judianto. (adt)

Print Friendly, PDF & Email