oleh

Tak Hanya Pandan Wangi, 6 Jenis Beras Ini Menjadi Unggulan Di Belahan Dunia!

image_pdfimage_print

Kabar6-Selain kentang, beras juga menjadi makanan pokok yang memiliki kandungan karbohidrat paling tinggi. Nyatanya, karbohidrat pada beras menjadi pelengkap dari keseimbangan menu makanan. Energi dalam tubuh bisa bertambah ketika mengubah beras menjadi nasi atau olahan makanan lainnya. Bagi masyarakat Indonesia yang menjadi kebutuhan pokok makanan sehari-hari adalah beras.

Tetapi apakah kamu tahu ternyata di berbagai belahan dunia beras memiliki varietas lho. Mereka memiliki produk beras unggulan. Oleh sebab itu, kamu harus tahu tentang beras dari berbagai negara yang terkenal memiliki rasa serta keunikan tersendiri. Apa saja itu? Yuk, cek beberapa jenis beras terkenal di berbagai dunia pada artikel ini!

1. Beras arborio

Kabar6.com
Sumber : sergabblog.wordpress.com

Berasal dari Italia, beras arborio ini punya bentuk butir yang pendek, tebal serta pada bagian tengahnya terdapat bercak putih. Untuk teksturnya sendiri beras arborio ini lebih kenyal dan rasanya pun juga pulen. Para penduduk Italia biasanya menggunakan beras ini untuk membuat arancini atau sebuah bola nasi. Selain itu beras ini juga sering digunakan untuk membuat risotto berkat kemampuannya yang mampu meresap pada makanan.

2. Beras basmati

Kabar6.com
Sumber : liputan6.com

Beras basmati ini bisa kita jumpai di wilayah Pakistan dan India. Memiliki bentuk yang panjang, beras ini hampir mirip dengan beras yang ada di Indonesia. Untuk bisa mendapatkan harum yang pas, biasanya beras ini dipanen dalam waktu setahun sekali. Pada masyarakat Pakistan dan India lebih sering menyandingkan beras basmati ini dengan masakan kari. Lebih cocok lagi kalau beras ini dicampur dengan sayuran dan rempah-rempah sehingga akan lebih mudah untuk meresap.

3. Beras hitam kaisar

Kabar6.com
Sumber : food.detik.com

Berasal dari negara Cina, beras ini dinamakan beras hitam kaisar. Dinamakan kaisar karena memang beras ini merupakan makanan spesial para kaisar di negara Cina. Beras ini memiliki warna hitam dan mengandung anthocyanin sebagai antioksidan yang bisa kita temukan pada terong, jagung ungu maupun blueberry. Dengan rasanya yang kenyal kita bisa memadukan beras ini untuk dimakan bersama tumis jamur. Uniknya lagi beras ini juga bisa dijadikan puding segar, lho.

4. Beras merah Thailand

Kabar6.com
Sumber : detikhealth.com

Beras merah Thailand ini punya bentuk unik yang bisa memanjang. Warna merah dari beras ini mengalami proses penggilingan yang khusus untuk bisa mendapatkan warna coklat kemerah-merahan. Jika dibandingkan dengan beras putih, kandungan gizi dari beras ini lebih banyak. Karena memiliki tekstur yang kenyal dan pulen, kamu harus sabar saat memasak beras ini sebab membutuhkan waktu yang lama. Untuk bisa menikmati beras ini kamu bisa mengkombinasikannya bersama ikan, nasi atau di campur ke dalam isian salad.

5. Beras Jepang

Kabar6.com
Sumber : food.detik.com

Kamu pernah makan sushi? beras inilah yang menjadi bahan utama pembuatannya. Beras Jepang ini memiliki kandungan pati sehingga nasi yang dihasilkannya pun menjadi kenyal dan lengket serta membuatnya lebih cocok untuk membuat sushi. Warnanya yang putih dan mampu menghasilkan nasi pulen dapat menghasilkan masakan lebih lezat. Selain itu kamu juga bisa menambahkan saus lezat yang mudah meresap pada nasi.

6. Beras rosematta

Kabar6.com
Sumber : wanita22.com

Tak hanya beras basmati, ternyata di India juga masih ada beras unggulan lainnya yang bernama beras rose matta. Beras yang memiliki warna kemerahan ini sangat bagus dikonsumsi karena memiliki nutrisi baik bagi tubuh. Biasanya beras ini diolah bersama daging atau kari, karena memang beras ini memiliki rasa yang wangi dan khas. Berbeda dengan beras basmati, beras rose mata ini memiliki bentuk yang sedikit lebih bulat.

**Baca juga: Alam Sutera Kembali Catat Kesuksesan Melalui Weston Lane Business Home.

Semua jenis beras yang ada di belahan dunia ini adalah produk unggulan yang mereka punya. Selain rasanya yang pulen beras-beras ini juga punya tekstur legit. Setiap jenis beras ini juga punya bentuk dan rasa yang khas serta unik. Tertarik mencobanya?

Print Friendly, PDF & Email