Pilkada Tangsel 2020, Pengamat: Pertarungan Dinasti Naga Besar

Kabar6.com

Kabar6-Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia, Adi Prayitno melihat peta kontestasi Pilkada serentak 2020 di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) sarat dengan politik dinasti. Ia prediksi pemilihan pasangan calon atau paslon walikota dan wakil walikota akan diikuti tiga kandidat.

“Jadi kalau mau dikatakan Tangsel ini pertarungan para dinasti. Pertarungan para naga besar,” ungkapnya, Selasa (21/7/2020).

Pertama, katanya, Benyamin Davnie yang berpasangan Pilar Saga Ikhsan anak Ratu Tatu Chosiyah populer dengan sebutan dinasti Rau. Muhamad duet dengan Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, merupakan keponakan dari Prabowo Subianto.

Kemudian juga ada Siti Nur Azizah putri Wakil Presiden RI KH Ma’ruf Amin. “Biarkan saja dinasti itu saling bersaing dan saling menjatuhkan. Kenyataannya politik dinasti tumbuh subur di Tangsel di Banten secara umum,” kata Adi.

**Baca juga: Agustus 2020, Muhamad Janji Lepas Jabatan Sekda Tangsel

Menurutnya, dulu memang banyak yang protes, tapi realitasnya masyarakat lebih menerima politik dinasti. Ini menjadi ironi, sementara kelompok-kelompok aktivis yang selama ini antipolitik dinasti justru tidak mendapatkan kendaraan politik.

“Sementara di Banten ini kan terbelakang gara-gara politik dinasti. Tapi pada saat bersamaan penerimaan politik dinasti di Banten cukup terbuka,” terang pengamat politik asal UIN Syarif Hidayatullah itu.(yud)