1

Dukung Ibu Kota Pindah ke Kalimantan, Walikota Tangerang: Selama ini Terbebani

Kabar6.com

Kabar6-Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah menyatakan mendukung wacana Presiden Joko Widodo yang akan memindahkan Ibu Kota ke Kalimantan.

Alasannya, kata Arief, langkah ini akan berdampak positif bagi Kota Tangerang yang selama ini menjadi salah satu kota penyangga Ibu Kota. “Pastinya beban Kota Tangerang akan banyak berkurang,” katanya Rabu (4/9/2019).

Sebagai salah satu kota penyangga Ibu Kota, Arief mengakui Kota Tangerang selama ini sangat terbebani.

“Sangat terbebani, contoh kalo ada yang mau demo ke Jakarta, kami yang ngejagain, belum masalah lain seperti kemacetan dan polusi,” katanya.

**Baca juga: 130 Atlet Bulutangkis Bertarung di Kejuaraan Kota Tangerang.

Dengan pindahnya Ibu Kota ke Kalimantan, Arief yakin beban Kota Tangerang akan banyak berkurang. Meski nanti sudah tidak lagi jadi kota penyangga Ibu Kota, Arief optimis Kota Tangerang akan tumbuh menjadi kota Aeropolis, pusat bisnis dan jasa. “Dan akan kompetitif dengan kota lainnya,” kata Arief.

Arief optimis Kota Tangerang akan berkembang pesat karena ada Bandara internasional Soekarno-Hatta dan akses tol dan kereta api yang mendukung pola transportasi. “Optimis Kota Tangerang busa survive berkembang seperti Bandung dan Surabaya.”(GFM)




Bupati Zaki Dukung Rencana Pemindahan Ibu Kota ke Kalimantan

Kabar6.com

Kabar6-Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mendukung rencana Presiden Joko Widodo yang akan atau Jokowi melakukan pemindahan Ibu Kota negara ke Pulau Kalimantan.

“Kabupaten Tangerang yang merupakan salah satu wilayah penyangga Jakarta mendukung rencana pemindahan Ibu Kota tersebut,” kata Zaki, Senin (19/8/2019).

Alasannya, kata Zaki, dengan pindahnya Ibu Kota ke Kalimantan pembangunan dan penyebaran penduduk akan merata.**Baca juga: Kabupaten Tangerang Siapkan Jalan Berbayar.

Presiden Joko Widodo menyampaikan rencana pemindahan ibu kota negara ke Pulau Kalimantan dalam Pidato Kenegaraan saat Sidang Bersama DPD-DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8/2019).

“Dengan meminta izin dan dukungan dari bapak ibu anggota Dewan yang terhormat, para sesepuh dan tokoh bangsa, terutama dari seluruh rakyat Indonesia, dengan ini saya mohon izin untuk memindahkan ibu kota negara kita ke Pulau Kalimantan,” ujar Jokowi.(GFM)