1

Ratusan Pedagang di Pasar Lembang Bakal Bertahan

Pasar Lembang, Ciledug.(wk)

Kabar6-Perintah pengosongan kios atau lapak oleh seluruh pedagang di area Pasar Lembang, di Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, telah dikeluarkan.

Perintah pengosongan ini, tertuang dalam surat pemberitahuan yang dilayangkan pihak Koperasi Pasar Persada Cita Bersama, berdasarkan surat dari PT Dian Bermakna Utama dengan nomor 27/LGD-DBU/IX/2017 per-Tanggal 27 September 2017 Tentang Pengosongan dan Pemindahan Eks Pedagang Pasar Lembang Terkait Akan Dilakukan Serah Terima Lahan Kepada Pemkot Tangerang Untuk Kepentingan Ruang Terbuka Hijau/Alun-alun Kecamatan Ciledug.

“Ya, surat pemberitahuan itu sudah sampai oleh para pedagang. Kemarin pun sudah ada beberapa perwakilan dari pedagang yang berbicara kepada saya. Dan intinya mereka tetap akan bertahan,” ungkap Hartoto, Anggota DPRD Kota Tangerang asal Dapil Kecamatan Ciledug, Larangan dan Karang Tengah, Sabtu (30/9/2017).

Menurutnya, aspirasi pedagang di pasar ini dinilai juga harus terakomodir oleh pihak pemerintah daerah, lantaran didalamnya menyangkut dengan keberlangsungan hidup banyak orang.

“Seluruh pedagang di pasar itu ada lebih dari tujuh ratusan orang. Salah satu keinginan yang saya dengar adalah mereka mau tetap berjualan dilokasi.Mereka juga kan bagian dari masyarakat. Kalau harapan mereka, sebenarnya malah pasar itu dikelola oleh pemerintah, bukan pihak swasta,” tegas pria dengan nama beken Toing itu.

Tokoh masyarakat yang aktif di organisasi Forum Komunikasi Anak Betawi (Forkabi) ini pun menyebut, bahwa keberadaan pasar yang dikelola dibawah naungan BUMD, memang belum tersedia diwilayah tersebut.

Untuk itu, Mantan Ketua Komisi I DPDR Kota Tangerang ini berpendapat bila sebaiknya pemerintah dapat memanfaatkan momentum ini. Pasalnya, kritik dia, kebijakan perencanaan mengubah lokasi tersebut sebaga Ruang Terbuka Hijau (RTH) masih dirasa belum terlalu mendesak.

“Keberadaan pasar justru lebih sangat penting disini. Kebetulan saya pribadi memang berasal dari dapil wilayah ini, jadi saya juga hafal dan tau betul mengenai kebutuhannya. Disini belum ada pasar yang dikelola PD Pasar. Semangat pedagang malah kearah sana. Insyaallah aspirasi mereka akan kita diskusikan kembali dalam hearing (dengar pendapat) hari senin besok,” papar dia.

Sementara, Viki, salah seorang perwakilan pedagang membenarkan soal adanya perintah pengosongan lahan tersebut. Dia juga mengamini bila sebagian besar pedagang memang akan tetap ngotot bertahan dilokasi lama.

“Iya, kita akan berusaha tetap dagang dilahan ini,” kata Viki.(ges)




Atlet MTB JPG Raih Juara di Festival Pesona Tanjung Lesung XTriathlon

Atlet MTB JPG di Festival Pesona Tanjung Lesung XTriathlon.(fit)

Kabar6–Indonesia Mountain Bike (MTB) Community Jalur Pipa Gas (JPG) kembali menorehkan prestasi.

Kali ini, salah satu atlet sepeda MTB Jalur Pipa Gas (JPG) sukses merebut juara di salah satu kategori dalam Festival Pesona Tanjung Lesung Cross (XTriathlon) yang digadang-gadang sebagai yang pertama di Indonesia, 22 – 24 September 2017 kemarin.

Dewan Penasehat Komunitas Sepeda MTB JPG, Hanny Sutanto menjelaskan, atlet asuhannya dimaksud adalah, Moch Wildan Gumelar. Sukses meraih Juara I Cross Country (XC) kategori Man Open, dalam ajang Internasional yang digelar di Banten itu.

“Selama pelatihan para atlet, kita dari JPG tak pernah setengah-setengah dalam membentuk seseorang menjadi atlet yang dapat dibanggakan,” tegas Hanny kepada wartawan.

Sebagai informasi, Indonesia Mountain Bike Community Jalur Pipa Gas merupakan komunitas yang berdomisili di Jalan Raya Lengkong Gudang Timur (Leguti), Kota Tangerang Selatan (Tangsel), dan komunitas sepeda gunung tertua dan terbesar di Indonesia.

Indonesia MTB JPG telah banyak menorehkan prestasi dan membawa harum nama Tangerang Selatan, diantaranya dalam even JPG Race 3 M Tahun 2004 sebanyak 3 series.

MTB Trend 2007 & 2008 yang dihadiri ribuan pengunjung serta club dan komunitas sepeda seluruh Indonesia. Endurance 10 lap / 4 jam di JPG Mountain Bike Park yang diikuti 180 peserta atlet dan non atlet.

Belum lagi, event JPG Bight Ride / Night Race, JPG XC Race Championship yang diikuti ratusan atlit dan non atlit. JPG BSD Race 1-3 hingga JPG-Kemenpora Bike Marathon dan MTB XC Open Championship. Masih banyak even nasional dan Internasional yang melibatkan komunitas sepeda gunung ini.(mat)




Atlet Sepeda MTB JPG Jadi “Rebutan” di Even Porprov 2018 Mendatang

Atlet Sepeda MTB JPG.(fit)

Kabar6–Indonesia Mountain Bike (MTB) Community Jalur Pipa Gas (JPG) bakal unjuk gigi meramaikan Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) 2018 mendatang.

Tak tanggung-tanggung, rencananya lima atlet sepeda MTB cross country (x-co) dari Indonesia Mountain Bike (MTB) Community Jalur Pipa Gas (JPG) bakal diterjunkan dalam Porprov 2018.

Dewan Penasehat Komunitas Sepeda MTB JPG, Hanny Sutanto mengatakan, ke 5 atlet sepeda MTB Cross country (x-co) yang mendapatkan beasiswa dari Universitas Budi Luhur (UBL), bakal melakukan training panjang selama satu tahun di komunitas sepeda MTB JPG (flagpeak).

Dari kelima atlet tersebut, lanjut Hanny, bahkan telah diminta secara resmi oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang sebanyak 3 atlet. Yakni  Hari Hermawan, Vicki Ramadan dan Ririn Rizki Amalia.

Sedangkan satu atlet diminta oleh Pemkab Ciamis satu altet, yakni Moch. Wildan Gumelar serta oleh Pemkab Pare 1 atlet yaitu Yuda Muhammad.

“Lima atlet kita telah diminta oleh beberapa kota dan kabupaten, selanjutnya mereka akan bertarung pada Porprov 2018 di daerahnya masing-masing,” kata Hanny.

Sementara, Asisten Pelatih MTB JPG, Santoso (Tole) menambahkan, bila selama pelatihan kelima atlet itu setiap hari digenjot tak kurang dari 3 jam. Pelatihan rutin tiga jam itu difokuskan untuk membentuk endurance, skill dan power.

“Tiga jam dalam sehari selama satu tahun, kecuali hari Senin, para atlet itu terus dilatih untuk membentuk skill, power dan endurancenya,” pungkas Tole.**Baca juga: Komunitas Sepeda Gunung JPG Butuh Track Area.

Diinformasikan, Komunitas Sepeda Gunung JPG berdiri di Lengkong Gudang Timur, Tangerang Selatan (Tangsel) sejak 1995 lalu, dan telah menorehkan banyak prestasi, baik itu tingkat nasional maupun Internasional.(mat)




Ojek Online Ditabrak Truk di Alam Sutera

Ilustrasi (bbs)

Kabar6-Seorang pengemudi ojek sepeda motor online terkapar di kawasan Alam Sutera, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Endang Misba (34) mental dari kendaraan roda dua miliknya setelah ditabrak truk pasir.

Kasman, saksi mata sesama pengemudi ojek online mengungkapkan, kronologinya berawal saat korban melaju dari arah Tangerang menuju kawasan Alam Sutera.

Bersaman juga melintas truk bernopol DA 1063 DE dari arah BSD mau masuk ke kawasan sama tidak bisa mengindar.

“Jadi motor ditabrak dari belakang,” ungkapnya kepada kabar6.com, Sabtu (30/9/2017).

Menurutnya, kondisi bodi truk pun ringsek di bagian belakang. Sedangkan korban sempat tergelatak di pinggir jalan.

Kasman bilang, korban sudah mendapatkan penanganan medis di Rumah Sakit Omni. Endang mengalami luka parah di bagian kepala.**Baca juga: Sakit Hati Karena Putus Cinta, Ini Bagian Tubuh yang Bereaksi .

“Karena saat kejadian helm sampai terlepas dari kepala korban,” terangnya.**Baca juga: Sinting, Pasangan Rusia Ini Jual Daging Manusia Ke Beberapa Kafe.

Kini kasusnya sudah ditangani Satuan Lalu Lintas Polres Kota Tangsel. Pengemudi truk sudah diamankan untuk dimintai keterangan oleh polisi.(ver/yud)




Ada Promo Spesial di Opening Living Plaza Ciputat

Opening Living Plaza Ciputat.(fit)

Kabar6-Salah satu promo spesial saat opening Living Plaza, Ciputat, Tangerang Selatan (Tangsel) yang cuma 3 hari, 29 September – 1 Oktober 2017,  adalah table set zeus.

Table set zeus terdiri dari 1 meja dan 4 kursi cuma dibanderol Rp999 ribu dari harga aslinya Rp2.599 ribu, dan masih banyak produk pilihan lainnya dalam promo spesial itu.

Selain harga spesial, hadiah langsung juga disuguhkan setiap belanja nominal tertentu dan voucher belanja pada flyer pre-opening yang berlaku hingga 8 Oktober 2017.

Kemeriahan opening Living Plaza Ciputat dengan konsep one stop shopping itu juga ditambah dengan promo spesial dari Chatime.

Hanya Rp20 ribu untuk dua gelas Chatime dengan menu pilihan, yang berlangsung pada 29 September, khusus pengguna kartu kredit dan debit Mandiri.

Dan, pada 30 September – 1 Oktober 2017 untuk umum.

Promo ini juga berlangsung diseluruh gerai Chatime untuk merayakan pencapaian 200 gerai di Indonesia.

Terkait pembukaan Living Plaza yang berlokasi di Jalan Ir Juanda No.88, Cirendeu, Ciputat Timur.

Direktur Kawan Lama Group,  Nana Puspa Dewi menjelaskan, Living Plaza hadir dengan memberikan konsep pengalaman berbeda.**Baca juga: 60 Pengrajin Ikuti The 3rd Living World Arts & Crafts Exhibition.

Para pelanggan dapat menikmati lebih banyak varian produk, layanan, dan kenyamanan berbelanja di ACE, Informa, dan Chatime dalam satu lokasi.**Baca juga: Meikarta Cocok Untuk Tempat Tinggal Karyawan .

“Lokasi Ciputat kami pilih karena memiliki potensi yang baik, dikelilingi perumahan, hotel, rumah sakit serta universitas. Living Plaza Ciputat merupakan yang ke-3 di Jabodetabek setelah sebelumnya hadir di Cinere, Bekasi dan Bintaro,” kata Nana.(fit)




Di Pasar Kemis, 5 Ekor Burung Mas Arif Raib Digondol Maling

Sangkar burung Mas Arif sudah kosong.(ges)

Kabar6–Sebuah rumah dikawasan Perumahan Vila Regency Tangerang 2, Blok FB II Nomor 22, RT 10 RW 09, Kelurahan Gelam Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, dibobol maling.

Diperkirakan peristiwa itu terjadi pada sore hari tadi. Atas insiden tersebut, sebanyak 4 ekor burung jenis murai dan 1 lovebird milik penghuni rumah pun, raib digondol sang maling.

Nahasnya lagi, burung itu, diklaimnya telah memiliki prestasi dan bernilai hingga puluhan juta rupiah.

“Rumah kosong saya tinggal kerja. Isteri dan anak-anak saya juga sedang pergi ke bekasi. Kemudian saya mendapat kabar dari tetangga jam 4 an, kalau rumah saya ini pintunya terbuka. Pas saya pulang ke rumah, saya kaget burung murai saya 4 ekor dan 1 lovebird, yang ada didalam sudah hilang,” ungkap Arif Mirza, pemilik rumah mengabarkan melalui sambungan percakapan Whatsapp Messenger (WA) nya, Jum’at (29/9/2017) malam tadi.**Baca juga: Mayat Wanita Bugil Gemparkan Warga Cipondoh.

Melihat kondisi itu, Mirza pun segera melaporkan peristiwa ini ke pihak kepolisian setempat. “Langsung saya lapor ke polisi,” katanya.**Baca juga: Pengedar Sabu Muara Enim Disergap Polresta Tangerang.

Kemudian, sejumlah petugas dari jajaran Polsek Pasar Kemis, langsung terjun ke lokasi, guna melakukan olah TKP. “Ini sekarang polisi sudah datang lagi periksa,” pungkasnya. (ges)




Alhamdulillah, Polsek dan Muspika Tigaraksa Santuni 40 Yatim

Santunan ala Polsek dan Muspika Tigaraksa.(din)

Kabar6-Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tigaraksa Kompol. Dodid PS, bersama sejumlah unsur Muspika Tigaraksa, menyantuni sedikitnya 40 anak yatim, pada Jum’at (29/9/2017).

Bakti sosial yang digelar di Mesjid Jami Ismatul Hasanah, Kelurahan/Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang ini dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1439 Hijriah.

“Alhamdulillah, pada kesempatan yang baik ini saya bersama unsur Muspika Tigaraksa bisa hadir ditengah- tengah masyarakat dan bisa berbagi rasa dengan anak- anak yatim” ungkap Kapolsek Dodid, kepada Kabar6.com, malam ini.**Baca juga: Pengedar Sabu Muara Enim Disergap Polresta Tangerang.

Menurutnya, dalam acara yang dihadiri KH. Semar, ulama asal Ranca Buaya, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang ini pihak mengimbau kepada seluruh warga di wilayah hukum yang dipimpinnya agar senantiasa menjaga dan turut berperan membantu polisi dalam mengamankan wilayah.**Baca juga: Pojok Baca Polresta Tangerang Dihadiahi 500 Buku Oleh Perpustakaan Nasional.

“Saya berharap seluruh elemen yang ada di wilayah hukum Polsek Tigaraksa, supaya saling bahu- membahu menciptakan suasana yang aman, tertib, lancar dan kondusif,” katanya.(Tim K6)




Pengedar Sabu Muara Enim Disergap Polresta Tangerang

Bandar sabu yang diamankan Polresta Tangerang.(din)

Kabar6-JH, pengedar sabu asal Kecamatan Tanjung Agung, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan, diciduk anggota Resnarkoba Polresta Tangerang di Jalan Raya Curug Parigi, Kelurahan Sukabakti, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang.

Penangkapan terhadap tersangka, berlangsung sekira Pukul 16.00 WIB, Selasa (28/9/2017) silam.

Dari tangan tersangka, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa Narkoba jenis sabu seberat 15 gram, dengan rincian sebanyak 1 bungkus plastik bening berisi 7 bungkus plastik klip bening sabu, 1 bungkus plastik klip bening yang berisikan 8 bungkus plastik klip bening yang berisikan narkotika jenis sabu dan 1 bungkus plastik klip bening.

Kasatresnarkoba Polresta Tangerang Kompol Sukardi mengatakan, pihaknya membenarkan bahwa jajarannya telah berhasil mengamankan satu orang tersangka berikut barang bukti sabu di kawasan Curug, Kabupaten Tangerang.

Penangkapan tersangka, Personil berawal dari informasi masyarakat atau sumber informasi terpercaya bahwa ada pengedar narkoba jenis sabu akan melakukan transaksi barang haram tersebut.

“Ya benar satu tersangka berinisial JH berikut barang bukti sudah kami amankan. Penangkapan JH, berawal dari informasi yang disampaikan masyarakat,” ungkap Kompol. Sukardi, kepada Kabar6.com, Jum’at (29/9/2017).

Dijelaskannya, setelah diperiksa petugas dilokasi penangkapan, JH, mengakui bahwa sabu- sabu yang hendak diedarkan itu adalah milik tersangka.

Selanjutnya, team opsnal Polresta Tangerang menggiring tersangka ke Mapolresta Tangerang, guna proses hukum lebih lanjut.

“Atas perbuatannya tersangka dijerat dengan Pasal 114 Ayat (1) UU Nomor 35/2009, Tentang Narkotika, dimana ancaman hukumannya minimal 5 tahun penjara hingga 20 tahun penjara dan denda minimal Rp1 Miliar hingga Rp10 Miliar,” katanya.(Tim K6)




Pojok Baca Polresta Tangerang Dihadiahi 500 Buku Oleh Perpustakaan Nasional

Personel Polresta Tangerang saat menerima buku dari Perpustakaan Nasional.(din)

Kabar6-Program literasi Polresta Tangerang direspons positif dengan skala nasional. Program literasi yang salah satunya memfungsikan bhabinkamtibmas sebagai pustaka bergerak itu membuat Perpustakaan Nasional jatuh hati.

Sebagai bentuk apresiasi, Perpustakaan Nasional mengundang Polresta Tangerang untuk berkunjung ke Perpustakaan Nasional di Jakarta, Jumat (29/9/17).

Rombongan Polresta Tangerang yang dipimpin Kepala Bagian Perencanaan Polresta Tangerang Kompol Sumaedi diterima Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan Umum dan Khusus pada Perpustakaan Nasional RI Deni Kurniadi.

“Kami menyerahkan 500 eksemplar buku untuk Pojok baca di Polresta Tangerang,” kata Deni.

Deni menyampaikan, pemberian buku itu merupakan bentuk kekaguman Perpusnas atas inovasi dan kepedulian Polresta Tangerang dalam usaha meningkatkan minat baca. Dia pun mengaku akan mengusahakan unit mobil perpustakaan keliling untuk Polresta Tangerang.

“Jangan dilihat dari pemberiannya, tapi ini bentuk apresiasi kami dan kami angkat topi karena Polresta Tangerang memiliki kepedulian terhadap dunia literasi,” ujar Deni.

Sementara itu, Kapolresta Tangerang AKBP H.M. Sabilul Alif menjelaskan, Polresta Tangerang berusaha menjadi triger bahwa kepolisian harus memberikan sumbangsih terhadap usaha mencerdaskan masyarakat melalui membaca.

“Anggota juga saya ajak untuk meluangkan waktu membaca. Bahkan anggota harus menjadi penggerak literasi,” terangnya.**Baca juga: Polresta Tangerang Kunjungi Satuan Radar 211 Tanjung Kait.

Terkait pemberian buku dari Perpusnas, Kapolres menyebut hal itu merupakan sambutan hangat yang bisa memacu semangat. Kapolres menambahkan, gerakan membaca yang digaungkan Polresta Tangerang bukan sekadar untuk menyabet penghargaan.**Baca juga: Rangkul Tokoh, Polresta Tangerang Silaturahmi ke Desa Bugel.

“Itu niat tulus Polresta Tangerang agar masyarakat Kabupaten Tangerang menjadi masyarakat yang cerdas dan memiliki masa depan yang gemilang,” tandasnya.(Tim K6)




Mayat Wanita Bugil Gemparkan Warga Cipondoh

Ilustrasi (bbs)

Kabar6-Seorang wanita paruh baya ditemukan tewas bugil di rumah kontrkannya di Kampung Dongkal, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Jumat (29/9/2017).

Mirisnya, saat ditemukan jasad wanita yang belakangan diketahui bernama Rini (45) tersebut, sudah mulai mmebusuk dan mengeluarkan aroma tak sedap dan menyengat.

Ari, salah seorang tetangga korban mengatakan, jasad Rini ditemukan menyusul kecurigaan warga sekitar yang resah dengan aroma tak sedap yang muncul dari dalam rumah kontrakan korban.

Warga yang curiga kemudian bersama-sama untuk menerobos masuk secara paksa ke dalam rumah korban. Namun, saat pintu rumah terbuka, aroma tak sedap semakin menyeruak.

Saat itulah didapati jasad korban sudah kaku tak bergerak dalam kondisi tanpa busana. Warga yang kaget akhirnya melaporkan kejadian itu ke polisi.**Baca juga: Pemkab Serang Santuni 1.026 Anak Yatim Piatu.

Sementara, petugas Polsek Cipondoh yang datang ke lokasi, kemudian melakukan olah TKP sebelum kemudian mengevakuasi jasad wanita paruh baya itu ke RSUD Tangerang guna dilakukan otopsi, demi kepentingan penyelidikan penyebab kematian korban.(rani)