Mantan Istri ‘Sukses’ Sebagai Pekerja Seks, Pria di Taiwan Ajukan Gugatan Tunjangan Anak

Kabar6-Ayi, seorang pria asal Hsinchu, Taiwan, menggugat mantan istrinya untuk membiayai tunjangan anak mereka setelah mengetahui bahwa wanita itu ‘sukses’ sebagai pekerja seks.

Mantan istri Ayi yang tak disebutkan Namanya itu diketahui mampu membeli rumah dan mobil, serta membiayai beberapa operasi kosmetik, dari hasil ‘kerjanya’ sebagai pekerja seks.

Keduanya diketahui bercerai pada Mei 2021, dan sepakat bahwa Ayi akan mendapatkan hak asuh atas kedua anak mereka, sementara mantan istrinya tidak akan membayar tunjangan anak.

Awalnya, melansir scmp, Ayi tidak meminta tunjangan anak karena ingin mendukung mantan istrinya yang sedang mengalami kesulitan finansial untuk menyelesaikan program master. Namun, Ayi kemudian menemukan jurnal yang menunjukkan keterlibatan mantan istrinya dalam pekerjaan seks, dan setelah lulus program master, Wanita itu tetap menjadi pekerja seks dengan penghasilan setidaknya sekira Rp95 juta per bulan.

Karena yakin mantan istrinya mampu membantu anak-anak mereka, Ayi mengajukan gugatan meminta tunjangan sebesar sekira Rp7,4 juta per bulan untuk setiap anak. Namun, mantan istri Ayi membela diri dengan menyatakan bahwa pria itu tidak memberikan dukungan saat dia masuk program master, memaksanya untuk mengambil pekerjaan seks untuk membayar biaya kuliah dan pengasuhan anak.

Wanita tersebut kemudian melaporkan kepada pengadilan bahwa saat ini dia bekerja sebagai asisten peneliti dan mengaku membeli rumah dan mobil dengan pinjaman besar. Dia menganggap gugatan Ayi tidak adil dan meminta agar klaim tersebut ditolak.

Dalam persidangan, Ayi menunjukkan foto buku catatan mantan istrinya sebagai bukti, tetapi pengadilan menilai bahwa informasi dalam catatan tersebut terlalu samar untuk mengaitkannya dengan pekerjaan seks.

Hakim menekankan bahwa kedua orangtua bertanggung jawab untuk mendukung anak-anak mereka dan memerintahkan mantan istri Ayi membayar sekira Rp2,3 juta per bulan untuk setiap anak.

Kasus ini memicu perdebatan di media sosial, dengan beberapa orang mempertanyakan apakah pekerja seks perlu memiliki gelar, dan lainnya menegaskan bahwa tunjangan anak adalah kewajiban yang harus dipenuhi.(ilj/bbs)




Di Taiwan, Penampakan Makhluk Misterius di Sela Bebatuan Bikin Penasaran

Kabar6-Sebuah rekaman video yang telah beredar luas di dunia maya, memperlihatkan penampakan misterius hingga membuat bingung netizen Taiwan.

Dalam video tersebut, melansir news.com.au, terlihat sesuatu seperti binatang berwarna gelap tengah menggeliat. Huang Meilan yang merekam makhluk misterius itu, setelah menemukannya di sela-sela bebatuan di Hsinchu, Taiwan. “Aku terkejut menemukan binatang menyeramkan yang menggeliat itu. Belum pernah melihat yang seperti itu sebelumnya,” kata Meilan.

“Aku menemukannya di lapangan dan itu menarik perhatianku. Aneh sekali dan orang mengatakan banyak hal berbeda tentang hal itu. Tapi aku ingin tahu apa sebenarnya itu,” imbuhnya. ** Baca juga: Miris! Demi Bikin Reels di IG, Pasangan Asal India Ini Jual Bayi Mereka untuk Beli iPhone 14

Setelah memposting rekaman video itu di dunia maya, Meilan mendapat respons dari netizen, yang menduga bahwa serangga terlihat rapuh itu adalah horsehair worms atau cacing rambut kuda yang menjadi satu. Makhluk parasit itu terjalin menjadi satu saat mereka menggunakan jaring untuk berkembang biak.

Tetapi ada pula yang memiliki gagasan lebih imajinatif. Beberapa orang mengatakan, makhluk itu adalah serangga ‘spesies mutan’, atau bahkan alien yang hidup di Bumi.

“Ini bisa jadi makhluk baru yang terbuat dari mutasi genetik yang belum pernah dilihat sebelumnya. Agak aneh menyaksikannya, sepertinya bentuk kehidupan alien yang tersesat di Bumi,” komentar netizen bernama Miffy Chu.(ilj/bbs)