1

Refleksi Akhir Tahun, Kejari Kab Tangerang Paparkan Capaian Kinerjanya

Kabar6-Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang menyampaikan pemaparan kinerjanya pada refleksi akhir tahun 2023 kepada wartawan di halaman Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang Kamis (28/12/2023).

Refleksi akhir tahun tersebut dipimpin langsung Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang Ricky Tomi Hasiholan didampingi Kasi dan Kasubag Kejari Kabupaten Tangerang.

“Kami berharap agar tahun 2024 Kinerja Kejari Kabupaten Tangerang lebih optimal lagi dalam menjalankan tupoksinya, kita masih menyadari masih terdapat kekurangan,” terang Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang Ricky Tomi Hasiholan, Kamis (28/12/2023) dihadapan wartawan.

Ricky Tomi mengatakan, pada tahun 2023 bidang pembinaan telah menerima pendapatan negara bukan pajak ( PNPB) sebesar Rp 4,8 Miliar, PNPB tersebut berasal dari tilang, pada tahun 2023 ini ada 24 ribu jumlah pelanggaran lalu lintas di Kabupaten Tangerang, besarnya jumlah pelanggaran lalu lintas ini, membuktikan minimnya kesadaran masyarakat tentang berlalu lintas.

” Ini merupakan pekerjaan rumah ( PR) penegak hukum terutama Kejaksaan, insya Allah pada tahun 2024 kita akan memaksimalkan penyuluhan hukum kepada masyarakat,”terangnya.

Di bidang Intelejen, sambung Ricky,Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang telah melaksanakan berbagai capaian kinerjanya, karena Intelijen telah masuk rumpun ke intelejen negara, saat ini Intelejen Kejaksaan telah mengawal dan mengamankan program pembangunan, dan telah melaksanakan beberapa program diantaranya jaksa masuk sekolah (JMS) dengan harapan agar generasi muda bisa menjadi paham dan melek hukum, sekaligus sebagai bagian dari revolusi mental dan meminimalisir pelanggaran hukum.

“Intelejen Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang telah melaksanakan penggalangan internal dan eksternal, yang bersifat rahasia , untuk eksternal kita telah menyampaikan kepada pihak terkait, agar mencegah ancaman gangguan dan hambatan yang akan terjadi,” terangnya.

**Baca Juga: Kejati Banten Pulihkan Piutang BPJS Ketenagakerjaan Rp34,1 Miliar

Di bidang penuntutan kata Ricky, capaian kinerja Pidana umum, pada tahun 2023 ada 820 perkara yang telah disidangkan sebanyak 729 perkara dan dieksekusi sebanyak 828 perkara dari sejumlah perkara tersebut sebanyak 50 persen didominasi oleh perkara harta dan benda (Harda), yang meliputi kasus pencurian penipuan dan penggelapan.

“Berbeda dengan wilayah lain, Kabupaten Tangerang didominasi Perkara Harda, tentunya ini harus menjadi kajian kita di tahun 2024 agar tidak menjadi masif,” tandasnya.

Pada bidang barang bukti dan perampasan negara, Kejari Kabupaten Tangerang telah melaksanakan pemusnahan barang bukti hasil kejahatan berupa kendaraan roda dua dan empat serta kejahatan penyalahgunaan narkotika jenis sabu dan ganja, yang telah berkekuatan hukum, serta di bidang Pidana khusus, Kejari Kabupaten Tangerang, telah menahan mantan ASN Kecamatan Solear.

“Kejari Kabupaten Tangerang juga telah melaksanakan Restorasi Justice ( RJ) dengan sesuai instruksi Kejagung, RJ bisa dilakukan sepanjang korban menerima permintaan maaf dengan dasar pemulihan,” tandasnya.(Red)




Garuda Targetkan Peningkatan Penumpang 60% Jelang Akhir Tahun

Kabar6-Maskapai nasional Garuda Indonesia terus menunjukkan performa kinerja positif selaras dengan kebangkitan industri transportasi udara nasional yang bertepatan pula dengan berakhirnya situasi pandemi pada awal 2023 lalu.

Hal itu terefleksikan melalui pencapaian Perseroan di Semester I-2023, di mana Garuda Indonesia secara group berhasil membukukan pendapatan usaha yang tumbuh sebesar 58,85 persen menjadi US$1,39 miliar, dibandingkan dengan pendapatan usaha pada semester I tahun sebelumnya yaitu US$878,69 juta.

Pertumbuhan pendapatan usaha yang konsisten sejak akhir Kuartal I-2023 ini menjadi outlook kinerja yang solid bagi Perseroan dalam upaya percepatan pemulihan kinerja pasca dirampungkannya proses restrukturisasi utang di akhir tahun 2022 lalu. Dari konsistensi pertumbuhan pendapatan usaha tersebut, Garuda Indonesia berhasil menekan rugi bersih periode berjalan sebesar 30,59 persen menjadi US$76,38 juta pada Semester I – 2023 jika dibandingkan dengan pencatatan rugi bersih periode berjalan pada kuartal I-2023 yakni US$110,03 juta.

“Pemulihan kinerja yang terus berjalan on the track ini menjadi optimisme tersendiri bagi fokus akselerasi kinerja yang dijalankan Garuda Indonesia. Pasca merampungkan restrukturisasi, kami melihat langkah pemulihan kinerja perlu dilakukan secara prudent dan terukur dengan memastikan fokus profitabilitas jangka panjang bagi keberlangsungan usaha Garuda Indonesia dapat terjaga dengan optimal,” kata Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra, Senin (1/8/2023).

Iran menguraikan, bahwa melihat indikator pemulihan kinerja yang semakin membaik, Garuda Indonesia memproyeksikan, hingga akhir tahun 2023 mendatang, Perseroan dapat mencatatkan pertumbuhan penumpang hingga lebih dari 60 persen.

“Angka ini diprediksi akan terus tumbuh signifikan terutama pada periode peak season, seperti Natal dan Tahun Baru mendatang, seiring dengan ekspansi rute yang gencar dilakukan, termasuk penambahan frekuensi penerbangan yang terus kami lakukan secara bertahap terutama pada rute-rute dengan performa positif, baik domestik maupun internasional, serta ekspansi jaringan penerbangan umrah dari beberapa kota besar di Indonesia,” ungkapnya.

**Baca Juga: Garuda Uji Coba Bahan Bakar Bioavtur Pesawat B737-800 NG

Lebih lanjut, kenaikan pendapatan usaha Garuda Indonesia hingga Semester I-2023 dikontribusikan oleh pertumbuhan pendapatan penerbangan berjadwal sebesar 62,70 persen menjadi sebesar US$1,10 miliar dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebesar US$677,28 juta.

Sementara itu, pendapatan penerbangan tidak berjadwal pada Semester I-2023 juga mencatatkan pertumbuhan signifikan sebesar 62,68 persen, menjadi US$142,45 juta dari periode yang sama di tahun sebelumnya yang hanya sebesar US$87,57 juta. Adapun untuk pendapatan lainnya, hingga Semester I-2023 ini, Garuda Indonesia berhasil membukukan nilai pendapatan sebesar US$151,37 juta, atau tumbuh 33 persen dibandingkan Semester I-2022.

“Peningkatan pendapatan usaha tersebut tentunya sejalan dengan performa kinerja operasional Garuda Indonesia secara konsolidasi yang secara konsisten tumbuh positif, di mana sampai dengan Juni 2023, Garuda Indonesia Group berhasil mengangkut sebanyak 9.052.109 penumpang, atau tumbuh hingga 39 persen secara tahunan pada periode yang sama yakni 6.516.555 penumpang,” jelas Irfan.

Adapun hingga akhir Kuartal III-2023, Garuda Indonesia memproyeksikan akan melaksanakan proses delivery armada narrow body sebanyak 3 (tiga) unit yang akan dilakukan secara bertahap dari total keseluruhan 5 (lima) armada narrow body yang akan diterima di tahun ini. Hal itu sebagai bagian dari implementasi program akselerasi peningkatan kapasitas produksi Garuda Indonesia.

“Dengan fundamen kinerja yang terus menunjukkan pemulihan positif yang menjanjikan, kami optimistis kinerja usaha akan terus menunjukan tren perbaikan yang semakin baik. Fondasi kinerja keuangan ini tentunya tidak terlepas dari berbagai fase restrukturisasi yang berhasil dirampungkan Perseroan pada akhir tahun lalu, hingga berhasil mengantarkan Garuda Indonesia mencatatkan raihan laba US$3,81 miliar, yang turut dikontribusikan oleh pendapatan dari restrukturisasi utang yang dijalankan,” jelas Irfan.(Red)




Akhir Tahun, BMKG: Ada Potensi Gelombang Tinggi Capai 6 Meter di Selatan Banten

Kabar6.com

Kabar6-Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Meteorologi Maritim Kelas I Serang memperingati adanya potensi gelombang tinggi mencapai 6 meter di wilayah Selatan Provinsi Banten.

Hak itu dikatakan oleh Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Meteorologi Maritim Kelas I Serang, Tarjono kepada Kabar6.com, Jumat 23 Desember 2022.

Menurutnya, peringatan itu berlaku mulai hari ini 23 Desember 2022 hingga 27 Desember 2022.

“Pada Samudra Hindia Selatan Banten berpotensi tinggi gelombang mencapai 6 meter,” ungkapnya.

Dijelaskan oleh Tarjono, peringatan tinggi gelombang tersebut juga dikeluarkan kepada wilayah lain seperti Samudra Hindia Selatan Jawa Barat, Samudra Hindia selatan Jawa Tengah.

“Lalu Samudra Hindia selatan Jawa Timur, Samudra Hindia selatan Bali, Laut Natuna Utara, dan Selat Makassar bagian selatan,” terangnya.

**Baca juga: RSU Serpong Utara Ajukan Akreditasi, Bang Ben: Semoga Paripurna

Selain peringatan tinggi gelombang capai 6 meter, diungkapkan olehnya, beberapa wilayah lain di Provinsi Banten juga berpotensi adanya tinggi gelombang air laut mencapai 4 meter.

“Gelombang berpotensi capai 4 meter ktu berada di Selat Sunda, dan Perairan Selatan Banten,” tutupnya.(eka)




Sajian Lezat Akhir Tahun di Hotel Santika Premiere Bintaro

Kabar6.com

Kabar6-Hotel Santika Premiere Bintaro, Kota Tangerang Selatan, menghadirkan beberapa menu penggugah selera yang bisa Anda nikmati bersama orang tercinta.

Public Relations Executive Tanita Pribadi menerangkan, penghujung tahun 2022 ini, menu Sup Konro hadir di Restaurant Kembang Sepatoe dengan olahan iga yang empuk serta racikan bumbu khas Nusantara.

Tak ketinggalan, menu Breaded Chicken with Mornay Sauce diolah sempurna dari daging ayam tanpa tulang berbalur tepung dan bumbu berkualitas lalu digoreng dan disajikan lengkap dengan sayuran, dapat Anda nikmati dengan orang tercinta.

**Baca juga: Cobain Nasi Goreng Buntut Sapi di Santika Bintaro Yuk

Untuk dessertnya, Santika Premiere Bintaro menyiapkan Chococheese Crumble Cake dan bagi pecinta kopi telah hadir Café au Caramel. Perpaduan double espresso dan caramel dengan susu segar yang dapat melepaskan dahaga Anda setelah seharian beraktifitas.

“Hanya dengan Rp100 ribu net per porsi Anda sudah bisa menikmati Sup Konro, Rp80 ribu untuk seporsi Breaded Chicken with Mornay Sauce, dan masing-masing Rp50 ribu untuk Chococheese Crumble Cake dan Café au Caramelnya,” kata Tanita, Senin 19 Desember 2022.(Eka)




Hadiah Akhir Tahun Dari Episode Gading Serpong

Kabar6.com

Kabar6-Kehangatan perayaan Natal di Episode sudah mulai terasa sejak hari ini, dekorasi natal yang telah terpasang dilanjutkan dengan Tree Lighting Ceremony yang diadakan di lobby lantai dasar.

Penyalaan simbolik lampu Natal ini diiringi oleh paduan suara dari Yayasan Kasih Anugerah yang mana menandakan telah dimulainya Festive Season 2022. Yang dihadiri oleh rekan media, para tamu undangan dan management hotel.

Muhamad Viktor A Sin selaku General Manager Episode Gading Serpong menyampaikan, pihaknya berharap dengan adanya kegiatan hari ini dapat menjadi momen rasa syukur terhadap Tuhan Yang Maha Esa. “Semoga kita semua diberkati dan dapat menjadi berkat bagi orang lain,” ujarnya, ditulis (10/12/2022).

Lanjutnya, Natal di Episode menawarkan paket menarik untuk Anda, paket kamar mulai dari Rp2,999.000 net dan dapatkan potongan sebesar 15 persen yang berlaku sampai 16 Desember 2022.

“Paket ini sudah termasuk dengan makan pagi untuk 2 orang dan makan malam spesial untuk 2 orang,” ungkapnya.

Selain itu, nikmati pula paket Christmas Brunch & Christmas Gathering dengan harga Rp350,000 net per orang diiringi Live Music dan suasana penuh kehangatan di Babah Ramu Dine & Bar.

“Festive Season tentunya tidak terlepas dari perayaan malam puncak pergantian. Tahun Baru di
Episode dapat menjadi pilihan Anda bersama keluarga untuk merayakannya,” jelasnya.

Pihaknya mengusung tema Pasar nalam banten dan Cina Peranakan, para pengunjung akan diajak menjelajahi citarasa autentik yang dikemas seakan berada di lokasi aslinya.

“Dari Banten pesisir hingga Banten pegunungan, dari Pasar Lama tangerang hingga menu cina peranakan tentunya akan memberikan kesan berbeda untuk menghabiskan malam tahun baru bersama Episode,” paparnya.

Menyuguhkan beragam hiburan mulai dari Live Music, Live DJ, Door Prizes dengan berbagai hadiah menarik, penampilan tari tradisional dan penampilan spesial dari pemenang AMI Awards 2022; Yura Yunita yang pastinya akan menambah kemeriahan malam tahun baru di Episode.

**Baca juga: Pergantian Tahun, Santika Premiere Bintaro Persembahkan Carnival Night New Year Celebration 2023

*Anda dapat menikmati paket Tahun Baru di Episode mulai dari Rp4,999,000 net sudah termasuk menginap satu malam, makan pagi untuk 2 orang, makan malam untuk 2 orang, menikmati acara pergantian tahun baru dan mendapatkan souvenir dari Episode Gading Serpong,” terangnya.

“Kami ingin memberikan hadiah akhir tahun bagi para tamu kami, apa hadiahnya? Tentunya semua yang kami suguhkan adalah hadiahnya. Kehangatan Natal di Episode, kemeriahan Tahun Baru di Episode serta semua paket yang kami tawarkan semoga dapat menjadi pilihan para pelancong untuk datang ke Banten pada umumnya dan ke Episode Gading Serpong pada khususnya,” tutupnya.(eka)




Dekati Akhir Tahun, OPD di Lebak Diminta Kerja Keras Penuhi Target PAD

Kabar6-Menjelang berakhirnya tahun 2022, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak meminta kerja keras organisasi perangkat daerah (OPD) pengampu atau penyokong pendapatan asli daerah (PAD) agar target yang dipasang bisa tercapai.

“Iya, waktu rapat dinas kemarin saya minta kepada OPD-OPD pengampu bisa kerja lebih keras supaya bisa memenuhi target PAD tahun ini,” kata Sekda Lebak, Budi Santoso saat dihubungi Kabar6.com, Jumat (14/10/2022).

Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Lebak, Hari Setiono, mengatakan, target PAD dari komponen pajak daerah dan retribusi pada tahun ini sebesar Rp170 miliar lebih. Dari target itu, realisasi penerimaan sudah mencapai 80 persen.

“Sekarang sudah tercapai di atas 80 persen dari target, ya sekitar hampir Rp140 miliar lah,” kata Hari.

**Baca Juga: Cegah Stunting, Anak di Lebak Dapat Bantuan Telur

Hari menjelaskan, ada 11 jenis pajak daerah yang berkontribusi untuk PAD Lebak. Sebelas jenis pajak itu adalah pajak hotel, restoran, reklame, hiburan, Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB), Pajak Penerangan Jalan (PPJ), pajak sarang burung walet, pajak mineral bukan logam, pajak parkir, dan pajak air tanah.

“Beberapa seperti PPJ, lalu pajak mineral bukan logam, BPHTB dan PBB cukup besar memberikan kontribusi bagi pendapatan daerah,” ucap Hari.

Sementara, untuk sektor retribusi berasal dari 11 OPD pengampu di antaranya Dinas Kesehatan, Dinas PUPR, Dinas Perhubungan, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Pariwisata, Dinas Peternakan, dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan.

“Kalau untuk retribusi dari OPD tidak terlalu besar ya. Tapi Insya Allah target tercapai lah. Kami juga terus menerus berupaya, misalnya untuk PBB ya kami terus tagih,” katanya.(Nda)

us




Tutup Akhir Tahun 2021, Pemkab Pandeglang Gelar Istigosah dan Doa Bersama

Kabar6.com

Kabar6 – Pemkab Pandeglang menggelar istigosah dan doa bersama dalam rangka menutup akhir tahun 2021 dan menyambut tahun baru 2022 bertempat di Masjid Agung Ar-Rahman, Jumat (31/12/2021).

Kegiatan istigosah dan doa bersama dipimpin oleh Ketua MUI Kabupaten Pandeglang KH.Zamzami Yusup, para ulama, Asisten Pemkesra Ramadani serta dihadiri ratusan pegawai Pemkab Pandeglang.

Asisten Pemkesra Ramadani mengatakan Pemkab Pandeglang sengaja menyelenggarakan istigosah dan doa bersama dengan mengundang unsur pimpinan MUI Pandeglang, pengurus Baznas serta para pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pandeglang.
Ia mengatakan diselenggarakannya istigosah dan doa bersama ini tentu saja sebagai bentuk rasa syukur dan memohon ampunan kepada Allah SWT.

“Kita berdoa kepada Allah SWT untuk memohon ampunan, mungkin selama tahun 2021 banyak kesalahan dan kekurangan dalam menjalankan roda pemerintahan,”ucapnya.

Ia berharap berbagai program pembangunan Pemerintah daerah di tahun 2022 dapat berjalan lancar serta pandemi covid-19 bisa berakhir.”Sehingga semua aktivitas masyarakat berjalan normal kembali seperti sedia kala, “harapnya.

Sementara itu, Ketua MUI Kabupaten Pandeglang KH.Zamzami Yusup mengatakan kegiatan istigosah dan doa bersama sangatlah penting untuk dimaknai sebagai salah satu sarana guna lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Ia menambahkan istigosah dan doa bersama merupakan wahana paling tepat untuk bermuhasabah, memanjatkan rasa syukur, memohon ampunan serta pertolongan dan perlindungan kepada Allah SWT agar bangsa negara Indonesia khususnya Kabupaten Pandeglang senantiasa tentram, damai serta terhindar dari berbagai musibah.

**Baca juga: Cegah Kerumunan saat Tahun Baru Pemkab Tutup Alun-alun Pandeglang

“Dalam rangka menyongsong tahun 2022 kita sebagai manusia harus lebih mendekatkan diri kepada sang pencipta, yakni menjalankan segala perintahnya serta menjauhi apa yang dilarangnya, insallah segala bentuk perilaku kita, jika sudah memegang teguh pedoman ini tentu saja akan menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT, “ujarnya.(Aep)




Kapolri Sebut Hingga Akhir Tahun Target Vaksinasi 70 Persen

Kabar6.com

Kabar6-Sejumlah pejabat tinggi negara meninjau kegiatan akselerasi vaksinasi massal di Gedung Aspirasi KP3B Banten, Rabu (22/12/2021). Upaya kekebalan komunal terhadap Covid-19 targetnya mencapai sebanyak 22 ribu dosis.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, akselerasi vaksinasi terus dilakukan di seluruh wilayah Indonesia, guna mencapai target 70 persen sebagaimana yang diharapkan Presiden Indonesia Joko Widodo pada akhir tahun nanti.

“Vaksinasi massal yang dilakukan di Provinsi Banten ini guna mencapai target vaksinasi sebagaimana arahan presiden,” jelasnya.

Sigit menekankan untuk terus memaksimalkan waktu yang ada guna memenuhi target vaksinasi sebesar 70 persen. Ia berpesan agar seluruh pihak melakukan jemput bola atau berperan aktif kepada masyarakat yang belum mau melaksanakan vaksinasi.

“Tolong untuk dipastikan dan dikejar target bapak presiden pencapaian 70 persen dimaksimalkan mumpung masih ada waktu. Pastikan bahwa Serang bisa mencapai akhir tahun 70 persen. Kira-kira sanggup tidak,” tanya Sigit saat menyapa secara virtual kegiatan vaksinasi wilayah hukum Polres Serang.

“Siap jenderal dilaksanakan semaksimal mungkin,” jawab perwakilan Polres Serang.

Demi meraih hasil maksimal, Sigit menyebutkan, diperlukan sinergitas dan kerjasama antara seluruh pihak, yakni, TNI-Polri, pemda, relawan, tokoh masyarakat, tokoh agama, mahasiswa dan elemen masyarakat lainnya.

“Tentunya Pak Wali Kota, Bupati, Dandim, Danrem untuk selalu bersinergi di lapangan karena memang perlu adanya kekompakkan terkait akselerasi dan mempersiapkan vaksinator. Kalau semua dikerjakan secara bersama-sama tentunya target pencapaian lebih maksimal. Terima kasih dan mudah-mudahan pencapaiannya bisa 70 persen. Minggu depan kami monitor lagi,” ucap eks Kabareskrim Polri tersebut.

Menurut Sigit, dengan akselerasi vaksinasi dan mencapai target 70 persen, hal itu akan memengaruhi terjadinya pertumbuhan perekonimian Indonesia. Mengingat, kedepannya akan diselenggarakan event nasional maupun internasional.

**Baca juga: Jasad Pedagang Rokok Keliling Ditemukan Membusuk Dikontrakan

“Indonesia telah mampu membuktikan bahwa dapat menekan laju pertumbuhan Covid-19 dan menggelar beberapa event nasional dan internasional di tengah Pandemi Covid-19 dengan memperhatikan faktor keamanan dan kesehatan. Tren positif itu harus terus dipertahankan. Sehingga, pertumbuhan ekonomi di Indonesia kedepannya terus membaik,” papar Sigit.(yud)




Perumdam TKR Targetkan Akhir Tahun 200 Ribu Sambungan Langsung

Kabar6.com

Kabar6-Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Kerta Raharja (Perumdam TKR) mendapatkan menerima penyerahan sambung langsung berjumlah 12 ribu pelanggan dari PT Citra Raya. Sampai saat ini perusahaan plat merah itu telah memiliki sebanyak 180 sambungan langsung.

Dirut Perumdam TKR Sofyan Sapar mengatakan sesuai dengan aturan, bahwasanya memang SPAM (Sistem Penyediaan Air Minum) itu harus dikelola oleh Perumdam TKR.

Kendati pemerintahan dan Perumdam TKR meminta pihak PT Citra Raya Ciputra Residence menyerahkan pengelolaan spamnya kepada Perumdam TKR.

**Baca juga: Pekerja Bengkel di Panongan Curi Motor Teman Ditutupi Daun

“Dalamnya 3 bulan kami melaksanakan amandemen perjanjian dan melakukan persiapan untuk melayani masyarakat atau penghuni di perumahan Ciputra,” ujar Dirut, Rabu (1/12/2021).

Sofyan menjelaskan untuk saat ini kurang lebih total 180 ribu lebih sambungan langsung yang sudah terlayani. “Sementara target tersebut untuk mencapai 200 ribu sambungan langsung di akhir 2021 bisa tercapai,” tandasnya. (Oke)




Jelang Akhir Tahun, Mobil Angkot Andalan Tangerang Si Benteng Belum Jelas

Kabar6.com

Kabar6-Kamis lalu (10/12/2020), DPRD Kota Tangerang menetapkan Peraturan Daerah (Perda) tentang penambahan penyertaan modal daerah (PMD) pada BUMD PT TNG untuk mengelola mobil angkutan umum Si Benteng yang mangkrak. Namun hingga menjelang akhir tahun, belum ada kejelasan kapan beroperasi.

Direktur Utama PT TNG Edi Chandra menyatakan, sudah ada perusahaan yang melakukan penawaran atas lelang mobil Si Benteng. Namun tidak disebutkan secara rinci berapa perusahaan yang memasukkan penawaran itu.

“Detail tanya pak Asep, laporan kemarin sudah ada yang memasukkan penawaran,” ujar Edi saat mintai keterangan, Jumat (25/12/2020).

Terpisah, Unit Pelaksana Tehnis Si Benteng, Asep Yuyun mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan proses tender untuk pengoperasian mobil Si Benteng tersebut.

Dirinya kembali, belum dapat memastikan kapan selesai proses tender mobil angkutan umum super mewah itu. Bahkan, dia belum dapat memastikan tahun ini mobil itu dapat segera beroperasi. “Proses tender. Nanti saya infokan kalau ada progres baru. Insya Allah,” katanya.

Sebelumnya, Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Turidi Susanto menegaskan, dirinya meminta mobil angkutan umum Si Benteng itu dapat segera dioperasikan.

“Harusnya kita minta secepatnya. Hari ini setelah proses ketok palu ini, kita minta segera mengkuningkan plat yang memang hari ini masih merah,” kata Turidi saat dimintai keterangan sesuai paripurna, Kamis (10/12/2020).

**Baca juga: Sahkan Perda PMD, DPRD Kota Tangerang Minta Mobil Si Benteng Dioperasikan

Dilanjutkan Turidi, “Kita minta target dua minggu kedapan ini bisa selesai. Setelah itu kuning, bisa dioperasikan langsung Si Benteng berjalan yang ditunggu-tunggu masyarakat.” (oke)