oleh

Tabrakan Beruntun di Tol Tangerang-Merak, 5 Luka

image_pdfimage_print

Kabar6-Lima warga asal Jakarta harus dilarikan kerumah sakit setelah terlibat kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Tol Tangerang Merak, KM 30, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, tepatnya di jalur arah Merak, Banten, Minggu, (17/6/2018).

Sedianya, kecelakaan beruntun tersebut melibatkan sebuah bus bermuatan rombongan warga asal Jakarta yang hendak berlibur ke kawasan pantai di Banten dengan dua buah mobil pribadi. Peristiwa berlangsung sekitar pukul 01.15 WIB.

Kanit Laka Lantas Polresta Tangerang, Iptu Kresna Ajie Pangestu mengatakan, kecelakaan beruntun terjadi saat mobil Daihatsu Xenia bernomor polisi B 1427 KEP yang dikemudikan EW (42), mengalami pecah ban tepat di KM 30.

“Saat itu mobil langsung oleng ke kanan dan saat yang bersamaan datang pula kendaraan bus Hiba Utama, karena jarak sudah dekat pengemudi bus berusaha menghindar dengan membanting stir ke kanan hingga akhirnya terguling,” katanya.

Kemudian, bus yang terguling dan menutup sebagian badan jalan arah Tangerang-Merak tersebut dihantam oleh kendaraan Toyota Fortuner. Hal tersebut dikarenakan pengemudi tidak bisa menghindar karena jarak sudah mobil dan bus yang sudah dekat.

“Ada beberapa orang luka-luka lebih yakni para penumpang bus wisatawan dan penumpang di mobil Xenia. Saat ini sudah kita tangani, keadaan lalu lintas kembali lancar. Sementara untuk para korban kami larikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan medis,” ungkap Kresna, saat diwawancarai melalui Whatsapp.(vero)

Print Friendly, PDF & Email