oleh

Suzuki Ertiga Dihantam KA di Tangsel

image_pdfimage_print
Ilustrasi (bbs)

Kabar6-Sebuah mobil Suzuki Ertiga A 1740 AB dihantam Kereta Api (KA) nomor 1945 dari Tanah Abang menuju Stasiun Serpong di Jalan H.Sukur, Kelurahan Rawa Buntu, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Minggu (17/4/2016).

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun, mobil Suzuki Ertiga mengalami kerusakan di bagian depan.

Informasi yang dihimpun kabar6.com, peristiwa berawal ketika mobil yang dikemudikan Omar Maryana (27), melaju dari Jalan H. Sukur menujuh arah Jalan Raya Rawa Buntu, Kecamatan Serpong Utara.

Di dalam mobil tersebut juga ada lima penumpang, masing-masing Suhanda (39), Mudawati (30), Elvina (8), Muhamad Ajis (26) serta Dewi Purwasih (25). **Baca juga: Sarana Penanggulangan Bencana Tangsel Belum Standarisasi.

Namun saat di perlintasan KA yang tidak dilengkapi dengan palang pintu, secara bersamaan datang KA nomor 1945 dan langsung menghantam bagian depan mobil. **Baca juga: Diduga Mesum, Kepsek SDN Cikuya 1 Bonyok Dihajar Warga.

“Benar, ada Suzuki Ertiga ditabrak KA di Rawa Buntu. Tapi tidak ada korban. Cuma bagian depan mobil rusak. Saat ini kasusnya ditangani Satuan Lalu Lintas (Satlantas),” ujar Kasubag Humas Polres Tangsel, AKP H. Mansuri.(cep/yud)

Print Friendly, PDF & Email