oleh

Soal Korupsi, Mahasiswa Geruduk Kantor DPRD Banten

image_pdfimage_print

Kabar6-Puluhan mahasiswa dalam Aliansi Mahasiswa Untuk Rakyat Banten, menggeruduk kantor DPRD Banten, di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Curug, Kota Serang, Selasa (8/12/2015).

 

Dalam aksinya, mahasiswa menyuarakan sejumlah tuntutan, mulai dari pembentukan dewan rakyat pengawas Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), memperkuat UU KPK, pengusutan tuntas kasus pendirian Bank Banten, peningkatan transparasi penggunaaan APBN dan APBD, hingga peningkatan integritas penegak hukum.

 

“Hari ini kita aksi melawan korupsi di Banten hingga tuntas. Masalah di Banten ini merupakan masalah yang paling umum di negara demokrasi. Jadi demokrasi bukan lagi dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat, melainkan dari rakyat oleh pejabat korupsi untuk kepentingan bisnis,” ujar Karlina, Humas aksi. ** Baca juga: Bapak Gagahi Anak Kandung Sampai Hamil di Tangerang

 

Aksi mahasiswa diterima oleh Humas dan Protokol DPRD Banten. “Kami ingin permasalahan di Banten diselesaikan dengan secepatnya,. Dan, di Banten jangan ada dinasti lagi,” ujarnya.(fir)

Print Friendly, PDF & Email