oleh

Slruup…Ini Dia Minuman Unik dari Korea

image_pdfimage_print

Kabar6-Beberapa negara di belahan dunia ini memiliki minuman khas, yang terbuat dari bahan-bahan tradisional, dengan citarasa serta khasiat yang berbeda.

 

Begitu juga dengan Korea. Di Negeri Gingseng ini, terdapat beberapa minuman unik, yang terdiri dari berbagai campuran tidak biasa. Apa sajakah itu?

 

1. Teh Omija

Minuman teh ini bukan berasal dari daun teh pada umumnya, tapi minuman yang bercampur dengan lima buah berisi yang ada di Korea. Teh Omija memiliki warna kemerahan dengan campuran rasa antara manis, pahit, asam, asin dan juga beberapa rasa lainnya.

2. Sikhye

Minuman ini terbuat dari bahan dasar yang unik, yaitu beras dingin. Campuran antara beras dan air gandum ini membuat Sikhye memiliki rasa yang cukup hambar. Sikhye kerap dikonsumsi setelah sauna, dan bermanfaat untuk menghilangkan pegal-pegal.

 

3. Bokbunja

Minuman ini terbuat dari blackberries, yaitu buah yang hanya bisa tumbuh di Korea. Bokbunja berwarna merah darah, dan sering disebut sebagai wine-nya Korea. ** Baca juga: Intip Barang Tidak Biasa yang Dijual Mahal

 

4. Sujeonggwa

Minuman ini memiliki bahan dasar jahe dan merica yang dicampur dengan kayu manis. Selain itu, ada pula campuran tidak biasa yaitu gula merah dan madu yang dicampur dengan buah kesemek.

 

Jadi penasaran ingin mencoba ya. (ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email