Sistem Kekebalan Tubuh Dipengaruhi Oleh Waktu Tidur

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Anda yang memiliki kebiasaan begadang sepertinya harus mulai mengurangi kegiatan yang satu ini. Sebuah penelitian mengungkapkan, orang yang kurang tidur cenderung memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah.

Dikatakan, kurang istirahat pada malam hari berefek pada respon imun sel darah putih yang beredar. Durasi minimal tidur malam yang baik untuk kesehatan adalah tujuh jam atau lebih. Dengan demikian, sistem kekebalan tubuh mendapatkan waktu yang cukup untuk menjalankan fungsinya.

“Hasil konsisten dengan penelitian yang menunjukkan ketika orang-orang tidak cukup tidur diberi vaksin, ada tanggapan antibodi rendah dan jika Anda mengekspos pada orang yang kurang tidur, maka mereka lebih mungkin untuk mendapatkan virus rhinovirus, virus yang menyebabkan flu,” urai Nathaniel Watson, ketua penelitian Universitas Washington di Seattle.

Dalam penelitian, dikutip dari Familynet, tim mengambil sampel darah dari 11 pasang kembar identik yang memiliki pola tidur berbeda. Hasilnya, individu yang memiliki durasi tidur lebih pendek memiliki sistem kekebalan yang tertekan, dibandingkan dengan saudara kandungnya.

Alasan menggunakan saudara kembar dalam penelitian karena genetika mempengaruhi durasi tidur sebesar 31-55 persen. Selebihnya, dipengaruhi oleh  perilaku dan lingkungan.

Masyarakat modern, dengan intervensi gadget yang tak terhitung waktu pemakaiannya bisa menjadi salah satu faktor kurangnya seseorang kurang tidur. Demikian catatan dari para peneliti. ** Baca juga: Bersepeda Bikin Pria Alami Impotensi?

Mulai sekarang perbaiki ritme dan durasi tidur Anda agar sistem kekebalan tubuh tidak terganggu.(ilj/bbs)