oleh

Sidak Proyek, Arief Minta Kontraktor Nakal Disanksi

image_pdfimage_print

Kabar6-Sejumlah proyek pembangunan sekolah dan pembangunan kantor kelurahan disidak oleh Plt Walikota Tangerang arief Wismansyah.

Sidak ini guna mengetahui progres pembangunan yang telah dikerjakan dalam rangka mengoptimalkan hasil pembangunan di Kota Tangerang.

Aksi tengok langsung proses dan kualitas pekerjaan itu guna memeriksa komitmen pemborong selaku mitra Pemkot Tangerang dalam melaksanakan pembangunan. 

“Kasih peringatan kalau ada pemborongnya gak beres kerjanya,” ujar Arief Wismansyah saat sidak di proyek pembangunan Kantor Dinas Pemuda Olahraga dan Parawisata (Disporbudpar) Kota Tangerang, Jalan Satria Sudirman, Selasa (8/10/2013). 

Arief berharap, seluruh proyek pembangunan yang tengah berjalan dapat selesai tepat waktu sesuai dengan rencana kerja  yang telah ditentukan.

Dalam sidaknya kali ini, Plt Walikota juga didampingi Asisten II Bidang Ekbang Kesmas Hj. Rostiwie, Kepala Inspektorat Dadi Budaeri dan Kepala Dinas Tata Kota Dafyar Eliadi Hardian.

Sedangkan sejumlah lokasi proyek yang disidak diantaranya kantor Disporbudpar, UPTD SMU Negeri 2, UPTD SMP Negeri 2, kantor Kelurahan Suka Asih, kantor Kelurahan Sukarasa, UPTD SMP Negeri 5, kantor Kelurahan Buaran Indah dan UPTD SMU Negeri 7.(hms/tom migran)

Print Friendly, PDF & Email