oleh

Sering Konsumsi Air Perasan Jeruk Lemon Juga Tidak Baik, Lho

image_pdfimage_print

Kabar6-Buah lemon menjadi salah satu varian jeruk yang banyak dinikmati, dan juga digunakan dalam sejumlah perawatan kecantikan alami. Memiliki rasa yang asam, namun amat menyegarkan. Sari lemon sering dijadikan sebagai campuran dalam berbagai masakan.

Namun di sisi lain, terlalu sering mengonsumsi minuman dari perasan lemon justru tidak baik dan menimbulkan efek negatif bagi kesehatan. Dikutip dari Wartakesehatan, berikut adalah efek buruk jika terlalu sering mengonsumsi air perasan jeruk lemon:

1. Pengikisan gigi
Lemon mengandung zat asam yang cukup tinggi, sehingga akan berdampak bagi gigi yaitu akan mudah menipis karena terjadinya pengikisan pada email gigi. Hasilnya akan membuat gigi menjadi mudah merasa ngilu. Disarankan untuk mengonsumsi air lemon menggunakan sedotan agar tidak terkena lapisan email gigi.

2. Sering buang air kecil
Minum air lemon akan membuat orang menjadi sering buang air kecil karena bersifat diuretik. Dalam jumlah sedikit tentunya hal ini tidak akan mengganggu. Namun jika terlalu sering, tentu akan sangat mengganggu dan membuang natrium yang sebetulnya dibutuhkan oleh tubuh.

3. Infeksi ginjal
Kulit buah lemon mengandung zat yang bernama oksalat. Biasanya saat proses pemerasan buah lemon, oksalat ini juga masuk dan terminum, sehingga sangat berisiko untuk menumpuk dan terkonsentrasi dalam tubuh.

Oksalat yang sudah terkristal di dalam tubuh sangat berbahaya bagi ginjal, sebab akan memicu munculnya infeksi dan juga batu ginjal. Termasuk akan membuat kalsium sulit diserap oleh tubuh. ** Baca juga: Selain Bentuk Tubuh Jadi Ideal, Turunkan Berat Badan Miliki Manfaat Menakjubkan

Sesuatu yang berlebihan itu memang tidak baik.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email