oleh

Serapan Anggaran Kemenag Kabupaten Tangerang 98 Persen

image_pdfimage_print

Kabar6-Serapan Anggaran Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Tangerang mencapai 98 persen pada 2018.

“Alhamdulillah pencapaian kenerja Kemenag Kabupaten Tangerang terutama serapan anggaran 2018 kita mencapai 98 persen terbesar serapan di Provinsi Banten,” ujar Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Tangerang Badri Hasun saat dimintai keterangan oleh wartawan seusai upacara peringati Hari Amal Bakti ke-73 di Lapangan Maulana Yudha Negara, Kamis (3/1/2018).

Ia juga berharap dalam hasil audit dari Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI piahaknya mendapatkan predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

Sambung Badri, ia mengatakan tidak terserapnya dua persen anggaran 2018 karena adanya rotasi dan mutasi jabatan di tubuh Kemenag Kabupaten Tangerang.**Baca Juga: Pemprov Banten Fokus Revitalisasi Tempat Tinggal Korban Tsunami Selat Sunda.

“Adanya beberapa rotasi dan mutasi jabatan dari fungsional ke struktural, struktural ke fungsional itu sedikit anggaran tidak terserap,” tandasnya.(oke)

Print Friendly, PDF & Email