oleh

Seorang Pria Kroasia Gugat Dokter Karena Mr.P Miliknya Berkurang 7,6 Cm Usai Operasi

image_pdfimage_print

Kabar6-Seorang seniman bernama Zeljku Nosicu (57) menggugat dokter karena Mr.P miliknya berkurang 7,6 cm setelah menjalani operasi untuk mengobati organ kelaminnya itu.

Pria asal Zagreb, Kroasia, ini mengatakan bahwa saat siuman ternyata Mr.P miliknya tinggal separuh. Nosicu, melansir thesun, mengaku awalnya didiagnosa menderita penyakit Peyronie setelah merasakan rasa sakit pada bagian genitalnya sejak beberapa tahun lalu.

Penyakit itu dapat menyebabkan plak dan rasa sakit pada Mr.P, terutama ketika ereksi. Dan kondisi itu biasa terjadi pada pria berusia 40 tahunan.

Setelah pengobatan luar gagal menyembuhkan rasa sakitnya, Nosicu disarankan menjalani operasi pada Mr.P-nya. Nah, usai operasi itulah Nosicu mengklaim penisnya berkurang 7,6 cm dari sebelum operasi.

“Operasi mestinya untuk menolong, tapi saya siuman dalam kondisi Mr.P saya tinggal separuh.”

Nosicu menduga, operasi tidak berjalan sesuai dengan rencana dan dia bertekad membuktikan hal itu di pengadilan. Ia juga mengaku tidak diberitahu dokter sebelumnya tentang kemungkinan Mr.P miliknya akan berkurang separuh sebelum operasi berjalan. ** Baca juga: Di Jepang Ada Jamur Raksasa Sepanjang 1,7 Meter

Sementara itu dalam situs kesehatan NHS disebutkan, tindakan operasi terhadap penyakit ini memang bisa memendekkan Mr.P, dan hal itu karena ada bagian dari plak Mr. P dibuang untuk menghilangkan rasa sakit.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email