oleh

Satlantas Bagikan Helm Gratis di Jalan Raya STPI Curug

image_pdfimage_print
Petugas memakaikan helm kepada pengendara.(shy)

Kabar6-Kampanye keselamatan berlalu lintas terus dilakukan pihak Satuan Lalu Lintas (Satlantas) kepada masyarakat di Tangerang Raya, dalam Operasi Simpatik Jaya 2017.

Sebelumnya, aksi simpatik dilakukan Polwan cantik dengan menggandeng polisi cilik di Kota Tangerang dengan mengkampanyekan tertib berlalu lintas.

Dan, kini langkah serupa juga dilakukan petugas Satlantas di Kabupaten Tangerang, dengan melakukan aksi bagi-bagi helm kepada pengendara yang melintas di ruas Jalan Raya STPI Curug, Kabupaten Tangerang, Senin (6/3/2017).

“Hari ini, Operasi Simpatik Jaya 2017 kita gelar di Jalan Raya Curug. Dalam operasi ini, kita kedepankan sistem imbauan kepada pengendara. Adapun target operasinya dititikberatkan kepada pengendara roda dua yang tidak menggunakan helm,” ungkap Kompol Effi. M Zaenal.

Sedangkan tuas Jalan Raya Curug sengaa dipilih sebagai lokasi, lantaran wilayah tersebut acap terjadi kasus kecelakaan lalu lintas.

“Angka kecelakaan disini tinggi, dan didominasi pengendara roda dua. Disini pun, banyak masyarakat yang tidak mematuhi aturan berkendara, yakni tidak memakai helm. Padahal, kawasan ini rawan kecelakaan lalu lintas. Maka dari itu, kita membagikan helm secara gratis disini,” terangnya.

Sementara itu, salah seorang pengendara, Saiful warga Kecamatan Curug mengaku, sengaja tidak memakai helm karena, karena jarak yang akan ia tempuh sangat dekat.

“Tadi cuma mau ke toko material. Jadi, gak pake helm. Soalnya jalan itu deket banget. Tapi, saya juga senang, dari rumah gak pake helm, sampai di Polsek di kasih helm gratis,” ujarnya.**Baca juga: Polisi Cilik dan Polwan Cantik Ajak Masyarakat Tertib Berlalulintas.

Untuk diketahui, dalam operasi tersebut sebanyak 20 pengendara terkena tindakan dan mendapatkan hadiah berupa helm.(Shy)

Print Friendly, PDF & Email