oleh

Sarapan dengan Roti Tidak Disarankan?

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Banyak orang yang karena keterbatasan waktu di pagi hari hanya sarapan dengan roti. Selain praktis, mengonsumsi roti pun bisa divariasikan dengan berbagai topping seperti selai, cokelat, keju, dan lain sebagainya.

Namun kebiasaan mengonsumsi roti sebagai menu sarapan tampaknya harus mulai dikurangi, karena ternyata akan membuat Anda justru menjadi lebih cepat lapar.

Penganan roti terbuat dari tepung terigu dan gula, yang merupakan karbohidrat sederhana. Dikutip dari Tabloid Nyata, karbohidrat tersebut sangat cepat dicerna oleh tubuh, sehingga memiliki sifat mengenyangkan yang tidak akan bertahan lama. ** Baca juga: Mengapa Alami Sakit Kepala Usai Makan?

Meskipun demikian, bukan berarti semua roti harus dihindari saat sarapan. Anda tetap bisa sarapan dengan roti gandum, karena mengandung karbohidrat kompleks yang membuat perut terasa kenyang lebih lama.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email