oleh

Sampah Berserakan di Jalan, Warga Sukamulya Meradang

image_pdfimage_print

Kabar6-Warga Kelurahan Sukamulya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, meradang. Pasalnya, sejak beberapa hari terakhir, tumpukan sampah dibiarkan menggunung di sisi jalan kelurahan setempat.

Selain kotor dan rentan penyakit, tumpukan sampah tersebut juga diklaim menganggu kenyamanan warga setempat. Apalagi, bau sampah tersebut begitu menyengat.

“Sudah beberapa hari ini sampah itu dibiarkan menumpuk. Pihak kelurahan sudah datang mengecek ke lokasi. Tapi, sampai sekarang sampah masih tetap menumpuk. Bahkan kini tumpukan sampah sudah sampai ke ruas jalan,” ujar Imron, warga sekitar, Rabu (16/7/2014).

Pantauan kabar6.com, timbunan sampah tersebut, dipicu keberadaan Tempat Pembuangan Sampah (TPS) liar yang berjarak sekitar 2 meter dari sisi jalan. **Baca juga: Demo Buruh Pabrik Bihun Ricuh, Buruh Wanita Pingsan.

Selain itu, ketiadaan bak penampung sampah juga mengakibatkan tumpukan sampah menjadi berserakan hingga ke ruas jalan, akibat terbawa hujan.(agm)

Print Friendly, PDF & Email