oleh

Sambut Ramadhan, Ratusan Warga Keramas Bareng di Cisadane

image_pdfimage_print

Kabar6-Tak kurang dari 500 warga dari berbagai usia di Kelurahan Babakan, Kota Tangerang, melakukan keramas bersama di bantaran Sungai Cisadane, Kamis (19/7/2012).

Aksi keramas bareng ini sengaja dilakukan warga dalam menyambut akan datangnya bulan suci ramadhan 1433 hijriah, yang diperkirakan jatuh pada Sabtu (21/7/2012) mendatang.

Sedianya, Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Musholla AT-TIHAD Kelurahan Babakan, yang memprakarsai acara keramas bareng tersebut mengklaim bahwa kegiatan itu sudah dilakukan sejak 25 tahun lalu.

“Acara keramas bareng ini sudah menjadi kebiasaan warga sekitar dalam menyambut datangnya ramadhan. Bahkana, kebiasaan ini sudah berlangsung sejak 25 tahun yang lalu,” ujar Ketua PHBI Musholla AT-TIHAD Kelurahan Babakan, Junaedi.

Menurutnya, sebelum melakukan kebiasaan keramas bareng, Panitia PHBI Musholla AT-TIHAD juga telah menggelar berbagai kegiatan lain, mulai dari karnaval islami hingga santunan kepada yatim piatu, janda miskin dan kaum dhuafa.

Ya, pengamatan kabar6.com, acara yang dimulai sejak sore hingga selesai menjelang magrib itu, diikuti oleh berbagai kalangan. Mulai dari anak-anak, remaja, dewasa hingga kakek nenek, semua membaur menjadi satu pada acara keramas bareng tersebut.

Bagi kalangan kakek nenek, aksi keramas bareng itu cukup dilakukan dipinggiran Cisadane. Namun, bagi kalangan remaja, keramas bareng itu ditandai dengaan nyemplung sambil berenang. 
Untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan yang tidak diinginkan, pihak panitia juga menyiapkan tim SAR yang dilengkapi dengan belasan perahu karet dilokasi.(arsa/tom migran/bad)

Print Friendly, PDF & Email